13 Obat Sakit Gigi Berlubang di Apotik dan Tradisional!

13 Obat Sakit Gigi Berlubang di Apotik dan Tradisional!
Dwi Julianti
Dwi Julianti
December 2, 2022
9 menit membaca

Rasa sakit yang muncul akibat gigi berlubang memang sangat menyiksa.

Bukan hanya merusak, gigi yang berlubang akan menimbulkan rasa nyeri tak tertahankan, sakit di bagian pipi, dan tidak nafsu makan.

Tak hanya itu, sakitnya juga kadang bisa mengganggu aktivitas, merusak mood, bahkan kadang ingin marah-marah!

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Parahnya, sakit gigi juga akan memicu penyakit serius jika tidak segera ditangani.

Karena itu agar tidak menjalar ke penyakit yang lebih parah, kamu bisa gunakan obat sakit gigi berlubang di apotik maupun obat alami berikut ini, ya!

Obat Sakit Gigi Berlubang di Apotik

Menghilangkan sakit gigi berlubang memang tidak bisa instan, melainkan perlu pergi ke dokter gigi untuk mengetahui akar penyebabnya. Namun, kamu bisa meredakan sakit gigi dengan beberapa pilihan obat di apotik seperti ibuprofen dan paracetamol

Menghilangkan sakit gigi berlubang memang tidak bisa instan, melainkan perlu pergi ke dokter gigi untuk mengetahui akar penyebabnya.

Namun, kamu bisa meredakan sakit gigi dengan beberapa pilihan obat di apotik berikut ini:

1. Asam Mefenamat

Asam mefenamat merupakan salah satu obat anti radang non steroid. 

Fungsinya untuk menghilangkan rasa sakit gigi dengan meredakan nyeri dan peradangan di berbagai masalah otot dan tulang, termasuk gigi. 

Asam mefenamat termasuk obat sakit gigi berlubang paling ampuh yang banyak digunakan. 

Cara kerjanya adalah dengan menghambat produksi zat kimia yang berperan dalam timbulnya rasa nyeri.

Namun, pastikan kamu tidak mempunyai reaksi alergi terhadap asam mefenamat atau obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS) lain.

2. Ibuprofen

Pasti kamu sudah sering mendengar nama obat sakit gigi berlubang yang satu ini. 

Yap, ibuprofen memang termasuk obat untuk mengobati sakit gigi yang banyak dipakai. 

Ibuprofen adalah golongan obat-obatan yang bisa meredakan peradangan dan meringankan rasa sakit, termasuk mengurangi nyeri akibat gigi berlubang.

Obat ini bekerja dengan cara menghambat enzim yang memproduksi prostaglandin, yakni senyawa penyebab rasa sakit dan peradangan.

Cara konsumsinya tidak dianjurkan dalam keadaan perut kosong karena bisa melukai lambung. 

Jika ada masalah serius dengan asma, lambung, usus, ginjal, jantung, sedang pasca penyembuhan operasi bypass, dan sedang masa kehamilan, maka tidak dianjurkan minum obat ini.

Khusus balita dan anak-anak, dapatkan resep dokter terlebih dahulu.

3. Dentasol

Dentasol adalah salah satu obat sakit gigi anak berlubang yang cukup aman dikonsumsi. 

Namun, cara konsumsi obat ini sedikit berbeda. 

Jika obat lain dikonsumsi dengan cara diminum, dentasol digunakan dengan cara mengoleskan langsung ke area gigi yang sakit. 

Obat pereda nyeri dalam bentuk cairan atau gel yang memang digunakan untuk obat sakit gigi berlubang dan ngilu. 

Namun yang perlu diingat, sifat obat ini adalah untuk membantu meredakan nyeri, bukan mengobati. 

Jadi, kamu tetap perlu memeriksakan ke dokter gigi, ya!

4. Paracetamol

Dikenal sebagai obat demam, ternyata paracetamol juga bisa mengurangi rasa sakit gigi. Paracetamol ini cenderung dianjurkan karena dikenal aman dan jarang ada efek samping. 

Cara kerja paracetamol adalah dengan menghambat pengiriman pesan rasa “nyeri” untuk sampai ke otak sehingga rasa sakit akan terasa berkurang. 

Sebagai obat sakit gigi, paracetamol akan bekerja lebih baik jika digunakan bersama aspirin atau obat golongan anti radang non steroid lainnya.

Obat ini aman dikonsumsi untuk sakit gigi berlubang bagi semua kalangan mulai dari anak-anak, dewasa, sampai ibu hamil dan menyusui. 

Namun, tentunya dengan dosis yang berbeda tergantung dari usia.

Maka dari itu, sebaiknya kamu konsultasi dengan dokter terlebih dahulu, ya. 

Konsultasi dengan dokter sekarang juga sudah semakin mudah lho, karena kamu bisa chat dokter secara online melalui aplikasi Rey ataupun secara offline.

Bahkan kalau kamu sudah memiliki asuransi kesehatan online dari Rey, kamu bisa chat dokter sepuasnya, tebus obat, rawat inap, hingga rawat jalan gratis.

Klik banner ini yuk, untuk info lebih lanjut!

5. Cooling 5 Plus Orange 

Cooling 5 Plus Orange adalah obat sakit gigi dalam bentuk semprot yang mengandung antiseptik untuk atasi sakit karena gigi berlubang. 

Antiseptik ini adalah bahan yang banyak digunakan untuk membunuh bakteri yang menimbulkan rasa sakit.

Selain itu, Cooling 5 Plus Orange juga mengandung fenol dan benzokain yang bisa meredakan rasa sakit gigi dan gusi. 

Cara penggunaan obat ini adalah dengan menyemprotkan langsung ke bagian lubang pada gigi yang terasa sakit.

Namun, jika sakit gigi tidak kunjung reda setelah menggunakan Cooling 5 Plus Orange, kamu harus segera memeriksakan diri ke dokter, ya!

6. Naproxen

Obat untuk atasi sakit gigi berlubang ini bisa ditemukan di apotik dalam bentuk tablet.

Namun, sebagai obat sakit gigi paling ampuh, naproxen juga memiliki efek samping seperti diare, perut kembung, perut mulas, perut kembung, hingga penglihatan kabur. 

Selain itu, obat ini juga termasuk dalam kategori C untuk ibu hamil, artinya akan ada resiko terjadinya gangguan kehamilan jika dikonsumsi.

Karena itu, untuk mengonsumsi obat naproxen perlu dilakukan sesuai dosis yang dianjurkan dokter.

7. Dentova Pro Mouthwash

Obat kumur Dentova Pro Mouthwash juga bisa menjadi alternatif untuk mengatasi sakit gigi berlubang.

Dentova Pro Mouthwash mengandung antiseptik yang bisa membunuh bakteri atau mikroorganisme jahat penyebab infeksi.

Selain mengurangi permasalahan gigi berlubang dan sensitif, Dentova Pro Mouthwash juga bisa mencegah gigi berlubang dengan mengurangi pertumbuhan plak bakteri dan mencegah kerusakan jaringan penyangga gigi.

Cara penggunaannya adalah dengan berkumur selama 1 menit sebanyak dua kali sehari.

8. Obat Sakit Gigi cap Burung Kakak Tua

obat sakit gigi burung kakak tua

Tidak hanya berbahan dasar kimia, obat berbahan herbal satu ini sering digunakan untuk mengatasi kondisi nyeri karena gigi berlubang. 

Obat herbal ini di dalamnya mengandung gliserin, kreosot, etanol, dan oleum caryophylli

Selain untuk mengurangi sakit gigi berlubang, kandungan di atas juga berguna untuk mengatasi masalah gigi lain. 

Misalnya gusi bengkak dan membersihkan kuman yang menempel di gigi atau sela-sela gigi.

Cara penggunaannya dengan ditempelkan pada bagian gigi yang sakit menggunakan kapas atau dengan cara berkumur di area yang sakit.

Baca Juga: 10 Cara Ampuh Menghilangkan Bau Mulut

Obat Sakit Gigi Berlubang Tradisional

Selain obat sakit gigi yang bisa ditemukan di apotik, kamu juga bisa mencoba obat sakit gigi alami atau tradisional.

Bahannya mudah didapatkan dan mampu membantu mengobati gigi berlubang. Beberapa di antaranya ialah:

1. Garam

Garam adalah salah satu obat gigi tradisional untuk atasi sakit gigi berlubang.

Sifat anti-inflamasi pada garam mampu membantu mengurangi dan mengatasi sakit akibat gigi berlubang. 

Selain itu, garam juga berguna untuk menghilangkan bakteri di mulut karena kandungan anti-bakterinya.

Cara konsumsinya dengan melarutkan 1 sdm garam dalam 1 gelas air hangat. Kemudian, kumur larutan garam, terutama di area gigi berlubang yang sakit sampai rasa sakitnya sedikit hilang. 

Berkumur dengan air garam ini bisa dilakukan setiap menyikat gigi agar mikroorganisme jahat bisa hilang. 

Sebab, mikroorganisme inilah yang bisa menyebabkan kerusakan gigi maupun enamel gigi. 

Tak jarang bahkan bisa membuat nyeri pada gusi.

Bahan alami ini bisa digunakan anak-anak sampai dewasa.

 Tapi jika kondisi gigi belum juga pulih, segera lakukan pemeriksaan dengan dokter gigi, ya!

2. Minyak Cengkeh

Minyak cengkeh dapat berperan sebagai obat tradisional untuk membantu menghilangkan rasa nyeri karena gigi berlubang. 

Mengapa? Sebab di dalamnya terdapat kandungan eugenol.

Senyawa ini memiliki sifat antiseptik dan efektif melawan mikroorganisme.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam British Journal of Oral & Maxillofacial Surgery menyebutkan bahwa eugenol bisa berfungsi untuk mengurangi radang, rasa sakit, dan infeksi.

Namun, kamu juga perlu berhati-hati dalam menggunakan cengkeh dan pastikan bahwa kamu tidak memiliki riwayat alergi terhadap cengkeh.

Cara konsumsinya ialah dengan meneteskan minyak cengkeh pada kapas dan tempelkan pada bagian gigi yang sakit.

3. Daun Jambu Biji

Kandungan antibakteri dalam daun jambu biji bisa berguna untuk orang yang sedang mengalami sakit gigi.

Zat anti-inflamasi dalam jambu biji yang berfungsi untuk mengurangi peradangan dan mempercepat proses pemulihan sakit gigi berlubang. 

Tak hanya itu, daun jambu biji juga memiliki sifat analgesik untuk menahan rasa sakit dan ngilu.

Untuk perawatan kesehatan gigi dan mulut, daun jambu biji juga bisa menyumbang mineral, seperti kalsium dan zat besi, untuk menjaga lapisan gigi. 

Cara penggunaannya bisa dengan cara merebus daun jambu biji menggunakan segelas air. Kemudian gunakan untuk berkumur sebanyak 2 sampai 3 kali sehari.

4. Bawang Merah dan Bawang Putih

Obat alami selanjutnya untuk mengatasi gigi berlubang adalah bawang merah dan bawang putih. 

Selain digunakan sebagai bahan makanan, kedua bahan ini memiliki kandungan antiseptik yang ampuh untuk melawan bakteri. 

Cara kerjanya adalah dengan cara melepas alisin dan menghasilkan minyak alami.

Cara konsumsi bawang merah dan putih bisa dilakukan dengan dua cara:

  • Haluskan bawang merah atau putih, lalu tempel pada bagian yang sakit; atau
  • Langsung mengunyah di bagian gigi yang sakit

5. Jeruk Nipis dan Lemon

Asam merupakan kandungan dalam jeruk nipis dan lemon bisa berfungsi sebagai alkali alami untuk menyeimbangkan kadar pH di dalam mulut. 

Tak hanya itu, jeruk nipis dan lemon juga memiliki sifat antibakteri untuk membasmi bakteri. Sebab gigi berlubang disebabkan juga oleh bakteri di dalam mulut.

Cara konsumsinya antara lain:

  • Peras 1 buah lemon atau 1 jeruk nipis
  • Kemudian, masukkan dalam satu gelas air hangat
  • Kumur air perasan tersebut sebanyak 2 sampai 3 kali sehari

Pertanyaan Seputar Obat Sakit Gigi Berlubang

Sakit gigi berlubang yang menyiksa memang kerap menimbulkan pertanyaan. 

Mungkin beberapa pertanyaan berikut ini juga mewakili isi kepala kamu? Yuk, cek jawabannya!

Jika sakit gigi apa yang harus dipijat?

Titik yang paling sering dipijat untuk mengatasi nyeri akibat permasalahan gigi seperti gigi berlubang dan gusi bengkak adalah titik usus halus 18 (SI18).

Kamu bisa menemukannya di bagian bawah kedua tulang pipi. Tepatnya di bawah ujung mata dan sejajar dengan bagian bawah hidung.

Tekan keduanya bersamaan menggunakan telunjuk dan jari tengah selama satu menit. Selama menekan, tarik napas dalam kemudian hembuskan secara perlahan.

Bagaimana posisi tidur saat sakit gigi?

Jika rasa sakit gigi datang di malam hari saat tidur, kamu bisa mencoba mengatur posisi tidur dengan kepala lebih tinggi.

Caranya dengan mengatur posisi bantal seperti menumpuknya untuk membuat posisi kepala menjadi lebih tinggi. 

Cara ini bisa membantu mengurangi aliran darah ke area mulut yang akan mengurangi atau sedikit meredakan rasa nyeri yang datang.

Kenapa malam hari sakit gigi kambuh?

Sakit gigi akan menyakitkan di siang hari, namun tidak jarang rasa nyeri tak tertahankan akan kambuh saat malam hari. 

Akibatnya, orang yang sakit gigi cenderung tidak bisa tidur dengan nyenyak dan sering terbangun di malam hari.

Salah satu penyebab rasa nyeri yang sangat menyiksa di malam hari adalah saat posisi berbaring, darah akan mengalir ke kepala. 

Aliran darah berlebihan di area ini bisa meningkatkan rasa sakit dan tekanan yang dirasakan penderita sakit gigi. 

Karena itu, disarankan untuk tidur dengan posisi kepala lebih tinggi.

Baca Juga: Apa itu Protesa Gigi? Pengertian & Fungsinya!

Penutup

Itulah obat sakit gigi berlubang yang ampuh untuk menghilangkan sakit gigi. 

Namun, kamu tetap harus memeriksakan diri ke dokter gigi untuk mengetahui penyebabnya, ya.

Sebab, sakit gigi perlu diatasi dari akar masalahnya langsung agar tidak muncul kembali di kemudian hari.

Jangan lupa juga untuk rajin sikat gigi dan menerapkan pola makan yang sehat, ya!

Kalau kamu, sudah pernah minum obat pereda nyeri gigi berlubang yang mana saja, nih? Atau, ada rekomendasi obat ampuh yang lain? 

Yuk, sharing di kolom komentar!

Kembali
Rekomendasi Artikel
June 20, 2023
6 Penyebab Sering Sakit Kepala dan Gejalanya

Sering sakit kepala? Meski umum terjadi, namun kamu tetap perlu waspada, ya.  Tak hanya menyerang...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca
September 27, 2023
8 Penyebab Batuk di Malam Hari dan Cara Mengatasinya

Batuk di malam hari bisa sangat mengganggu jam tidur kita, terutama jika terjadi secara terus-menerus....

Dwi Julianti Dwi Julianti
7 menit membaca
June 15, 2023
Sakit Kepala Bagian Belakang? Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya

Mengalami gangguan sakit kepala adalah hal yang umum dirasakan. Bahkan bisa dikatakan kalau semua orang...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca