Berapa Kandungan Vitamin C Pada Jeruk? Yuk, Cari Tahu!
Jeruk dikenal sebagai buah yang terkenal di Indonesia dengan perpaduan rasa yang khas antara asam dan manis.
Banyak orang mengonsumsinya untuk menjaga kesehatan dan memenuhi kebutuhan vitamin C dalam tubuh.
Jeruk terkenal karena mengandung vitamin C yang memiliki manfaat penting, seperti mempercepat penyembuhan sariawan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mencegah penyakit asam urat, dan memiliki kandungan antioksidan yang tinggi.
Selain itu, vitamin C merupakan vitamin yang larut dalam air sehingga kamu bisa membuat olahan jus jeruk untuk mendapatkan manfaat dan kesegarannya.
Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini!
Namun, apakah kamu tahu berapa kandungan vitamin C dalam sebuah jeruk?
Apakah kandungan vitamin C pada jeruk yang kamu konsumsi sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan harian?
Yuk, simak kadar vitamin C pada buah jeruk di bawah ini!
Berapa Kandungan Vitamin C pada Jeruk?
Kandungan vitamin C pada jeruk dapat bervariasi tergantung pada jenis jeruk dan ukuran buahnya.
Secara umum, vitamin C dalam jeruk sekitar 82,97 mg, artinya saat kamu mengonsumsi satu jeruk dapat memenuhi sekitar 91% kebutuhan harian vitamin C.
Lantas, apakah cukup hanya mengonsumsi satu buah jeruk saja? Melansir dari Kemenkes, batas maksimum konsumsi vitamin C adalah 2000 mg.
Penting untuk dicatat bahwa proses penyimpanan, pematangan, dan pengolahan jeruk juga dapat memengaruhi kadar vitamin C dalam buah tersebut.
Apakah Jeruk Tinggi Vitamin C?
Ya, jeruk termasuk dalam buah-buahan yang tinggi kandungan vitamin C.
Vitamin C atau asam askorbat sangat melimpah dalam jeruk dan berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh.
Mengonsumsi jeruk secara teratur dapat membantu memenuhi kebutuhan harian vitamin C yang diperlukan oleh tubuh.
Selain jeruk yang tinggi vitamin C, kamu juga dapat mengonsumsi buah lainnya yang juga tinggi kandungan vitamin C misalnya pepaya, lemon, stroberi, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: 5 Aturan dan Cara Minum Vitamin C yang Benar!
Apa Manfaat Vitamin C pada Jeruk?
Manfaat vitamin C yang terkandung dalam jeruk sangat beragam. Berikut adalah beberapa manfaat utama vitamin C pada jeruk:
Meningkatkan sistem kekebalan tubuh: Vitamin C dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu melawan infeksi dan penyakit. Ini berperan penting dalam produksi dan aktivasi sel-sel kekebalan tubuh.
Antioksidan kuat: Vitamin C adalah antioksidan yang kuat yang melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Ini membantu melawan stres oksidatif dan mencegah kerusakan sel.
Meningkatkan penyerapan zat besi: Vitamin C meningkatkan penyerapan zat besi non-heme (zat besi dari sumber tumbuhan) dalam tubuh. Dengan mengonsumsi jeruk bersama dengan makanan yang mengandung zat besi, kamu dapat membantu tubuh menyerap zat besi dengan lebih efisien.
Membantu pembentukan kolagen: Vitamin C adalah nutrisi penting dalam pembentukan kolagen, protein yang penting untuk kesehatan kulit, tulang, pembuluh darah, dan jaringan tubuh lainnya. Ini membantu menjaga kekencangan kulit dan mengurangi tanda-tanda penuaan.
Mempercepat penyembuhan luka: Vitamin C diperlukan dalam proses penyembuhan luka dan pemulihan jaringan. Ini membantu dalam pembentukan jaringan baru, mempercepat proses penyembuhan, dan mengurangi risiko infeksi.
Selain manfaat di atas, vitamin C juga berperan dalam menjaga kesehatan mata, memperbaiki fungsi kognitif, meningkatkan kesehatan jantung, serta menjaga kesehatan gusi dan gigi.
Berapa Kebutuhan Vitamin C per Hari?
Melansir dari National Institutes of Health, kebutuhan vitamin C harian ditentukan oleh usia.
- Anak yang baru lahir hingga usia 13 tahun membutuhkan sekitar 15-45 mg vitamin C setiap hari.
- Usia 13-18 tahun direkomendasikan mengonsumsi sekitar 45-65 mg vitamin C setiap hari.
- Orang dewasa memiliki kebutuhan harian sekitar 75-90 mg vitamin C.
- Bagi ibu hamil, disarankan untuk mengonsumsi sekitar 85 mg vitamin C setiap hari, sedangkan ibu menyusui membutuhkan sekitar 120 mg vitamin C setiap hari.
Selain itu, terdapat perbedaan perbandingan kadar vitamin C oleh perokok dan bukan perokok.
Orang yang aktif merokok memiliki kenaikan asupan vitamin C 35 mg lebih tinggi dibanding non perokok.
Baca Juga: Bolehkah Minum Vitamin C Sebelum Tidur? Apakah Aman?
Berapa Buah Jeruk Setara dengan 1000 mg Vitamin C?
Buah jeruk memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi, tetapi perlu diketahui bahwa jumlah vitamin C dalam setiap buah jeruk dapat bervariasi tergantung pada ukuran, jenis, dan tingkat kematangan buah.
Secara umum, satu buah jeruk ukuran sedang mengandung sekitar 70-90 mg vitamin C.
Untuk mencapai dosis 1000 mg vitamin C, kamu perlu mengonsumsi sejumlah buah jeruk yang cukup banyak.
Dalam hal ini, dibutuhkan sekitar 11-14 buah jeruk ukuran sedang untuk mencapai dosis vitamin C sebanyak 1000 mg.
Namun, penting untuk diingat bahwa dosis vitamin C yang dibutuhkan setiap individu dapat bervariasi tergantung pada kebutuhan dan kondisi tubuh masing-masing.
Jika kamu membutuhkan dosis vitamin C yang tinggi, bisa menjadi lebih praktis untuk mengonsumsi suplemen vitamin C yang mengandung dosis yang diinginkan.
Baca Juga: Apakah Mangga Mengandung Vitamin C? Ini Kandungan Nutrisinya!
Apa yang Terjadi Jika Tubuh Kekurangan Vitamin C?
Kekurangan vitamin C dalam tubuh dapat mengakibatkan kulit menjadi kasar karena kesulitan dalam produksi kolagen, yang berperan penting dalam kelembutan dan elastisitas kulit.
Vitamin C juga memiliki peran dalam proses pembekuan darah dan penyembuhan luka.
Ketika tubuh mengalami luka, vitamin C bekerja sama dengan vitamin K untuk mendukung proses tersebut.
Jika tubuh kekurangan vitamin C, proses penyembuhan menjadi terganggu karena kolagen sulit diproduksi, sehingga memperlambat pemulihan luka.
Selain itu, kekurangan vitamin C juga dapat menyebabkan kerapuhan tulang. Untuk mencegah hal ini, penting untuk mengonsumsi vitamin D dan C yang cukup sesuai dengan dosis yang tepat.
Dengan menjaga asupan vitamin C yang memadai, kamu dapat mendukung kesehatan kulit, proses penyembuhan, dan kesehatan tulang secara optimal.
Beberapa gejala kekurangan vitamin C seperti mudah lelah, kulit kusam, peradangan, sering flu, dan lainnya.
Segera konsultasi dengan dokter bila kamu mengalami gejala seperti yang disebutkan di atas, ya.
Konsultasi dengan dokter sekarang juga sudah semakin mudah lho, karena kamu bisa chat dokter secara online melalui aplikasi Rey ataupun secara offline di rumah sakit.
Menariknya lagi, kalau kamu memiliki asuransi kesehatan online dari Rey, kamu bisa chat dokter sepuasnya, tebus obat, rawat inap, hingga rawat jalan gratis.
Kamu bisa klik banner ini untuk info lebih lanjut!
Buah Apa yang Paling Tinggi Vitamin C?
Selain jeruk, terdapat beragam buah yang juga tinggi kandungan vitamin C di dalamnya.
Yuk, simak daftar selengkapnya di bawah ini!
- Jambu Biji
Buah jambu biji tergolong sebagai buah dengan kandungan vitamin C nya yang tinggi.
Pada 100 gram jambu biji mengandung lebih dari 200 mg vitamin C.
Nah, selain mengandung vitamin C, buah ini juga kaya akan serat.
Melansir dari sebuah penelitian Journal of Clinical and Diagnostic Research, dengan memakan jambu biji secara rutin dapat menurunkan tekanan darah dan kolesterol secara signifikan.
- Mangga
Mengonsumsi setengah buah mangga dapat memberikan asupan vitamin C sebanyak 60 mg.
Selain kadar vitamin C yang tinggi, buah mangga juga tinggi serat sehingga dapat melancarkan sistem pencernaan.
Selain itu, buah mangga memiliki senyawa antioksidan polifenol yang berfungsi menurunkan risiko usus besar dan payudara.
- Pepaya
Vitamin C pada setengah buah pepaya (145 gram) dapat mencapai 88 mg vitamin C.
Selain itu, vitamin C memiliki efek anti inflamasi yang kuat di otak sehingga dapat membantu memori di otak.
Oleh karena itu, konsumsi buah pepaya secara rutin dapat mengurangi inflamasi dan menurunkan stress.
- Kiwi
Pada 100 gram buah kiwi terdapat 64 mg vitamin C atau setara dengan 62% dengan kebutuhan sehari vitamin C.
Selain itu, buah kiwi memiliki manfaat untuk sirkulasi darah dan sistem imun dalam tubuh.
Melansir dari National Center for Biotechnology Information, kiwi dapat mengurangi risiko penggumpalan darah dan stroke.
- Lemon
Jeruk lemon merupakan salah satu jenis jeruk yang memiliki kadar yang tinggi vitamin C, selain jeruk keprok, jeruk nipis, dan jeruk bali.
Pada 100 gram lemon mengandung 53 mg vitamin C, setara dengan 53% kebutuhan sehari vitamin C.
Lemon memiliki manfaat untuk mengurangi tekanan darah dan menurunkan efek pada gula darah yang tinggi.
Selain itu, air perasan lemon juga memiliki manfaat untuk mengurangi warna kecokelatan pada buah atau sayuran yang sudah dipotong karena teroksidasi.
- Blackcurrant
Setengah cangkir buah blackcurrant (56 gram) mengandung vitamin C sebanyak 102 mg.
Vitamin C yang ada pada buah ini mampu mengurangi kerusakan oksidatif yang berkaitan dengan penyakit kronis seperti jantung, kanker dan penyakit neurodegeneratif lainnya.
Selain itu, juga membantu mengurangi peradangan kronis.
- Stroberi
Pada satu cangkir buah segar ini (166 gram) mengandung 97 mg vitamin C.
Buah berwarna merah ini juga memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan jantung dan otak.
Oleh sebab itu, dengan memakan buah stroberi secara dapat mengurangi risiko dari beragam masalah kesehatan berbahaya.
- Leci
Secangkir potongan buah leci dapat memberikan 27 mg vitamin C.
Walaupun kandungan vitamin C yang terdapat di buah leci tidak sebanyak buah lainnya, tetapi leci memiliki nutrisi penting lainnya seperti vitamin B kompleks dan kalium.
Oleh karenanya, memakan leci secara rutin dapat menjaga kesehatan tubuh dan memperkuat sistem imun tubuh.
Baca Juga: Apakah Apel Mengandung Vitamin C? Simak Manfaatnya!
Penutup
Demikianlah pembahasan seputar kandungan vitamin C pada jeruk.
Vitamin C pada jeruk memiliki banyak manfaat seperti mempercepat penyembuhan tulang, membantu kesehatan tulang, serta meningkatkan daya tahan tubuh.
Oleh sebab itu, mengetahui kadar vitamin C pada setiap buah sangatlah penting untuk membantu mencukupi kebutuhan vitamin C sehari-hari.
Namun, apabila kamu mengalami gejala seperti diare, mual, muntah, dan lainnya saat mengonsumsi vitamin C sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter, ya.
Kamu bisa cobain fitur Rey gratis khusus 2 bulan pertama, dengan fitur ini kamu bisa chat dokter sepuasnya hingga tebus obat gratis, lho! Klik banner di bawah ini untuk info lebih lanjut!