18 Manfaat Makan Rambutan untuk Kesehatan Tubuh

18 Manfaat Makan Rambutan untuk Kesehatan Tubuh
Dwi Julianti
Dwi Julianti
November 27, 2023
8 menit membaca

Rambutan atau Nephelium lappaceum adalah buah yang tumbuh subur di kawasan Asia Tenggara.

Di Indonesia sendiri terdapat 22 varietas rambutan dengan jumlah yang sangat banyak.

Buah yang hampir serupa dengan buah leci dan kelengkeng ini disukai banyak orang karena memiliki rasa yang manis, daging berwarna putih bening, terdapat biji di tengahnya, serta kulit rambutan yang terbilang unik seperti rambut.

Manfaat makan rambutan antara lain menjaga kesehatan jantung, sistem pencernaan, kesehatan tulang, dan lainnya. 

Ingat, kesehatan bukan hanya tentang makanan, tetapi juga melibatkan gaya hidup sehat seperti berolahraga, tidur teratur, dan kebiasaan positif lainnya.

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Sekarang yuk kita simak manfaat makan rambutan dan kandungan nutrisinya!

Kandungan Nutrisi Buah Rambutan

Kandungan Nutrisi Buah Rambutan

Selain memiliki rasa yang manis dan enak, buah rambutan juga kaya akan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

Selain memiliki rasa yang manis dan enak, buah rambutan juga kaya akan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh, diantaranya:

  • Vitamin A
  • Vitamin C
  • Vitamin B
  • Kalium
  • Kalsium
  • Asam folat
  • Kolin

Setiap buah rambutan ukuran sedang mengandung:

  • Kalori: 7
  • Protein: Kurang dari 1 gram
  • Lemak: Kurang dari 1 gram
  • Karbohidrat: 2 gram
  • Serat: Kurang dari 1 gram
  • Gula: Kurang dari 1 gram

Manfaat Rambutan bagi Kesehatan

buah rambutan memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa. 

Kandungan vitamin dan senyawa di dalam buah rambutan bermanfaat untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

Setelah mengetahui kandungan nutrisi buah rambutan, sekarang kita bahas manfaatnya, yuk.

Berikut manfaat buah rambutan bagi kesehatan:

1.Menjaga Sistem Imunitas Tubuh

Tidak hanya lezat, buah rambutan memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa. 

Kandungan vitamin dan senyawa di dalam buah rambutan bermanfaat untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

Buah rambutan juga memiliki peran untuk menjaga kekebalan tubuh dari kerusakan sel-sel tubuh akibat serangan infeksi virus atau bakteri.

2. Menjaga Kesehatan Saluran Pencernaan

Salah satu manfaat rambutan untuk kesehatan yaitu dapat menjaga sistem pencernaan.

Manfaat ini terkait dengan sifat serat buah rambutan yang tidak larut, sehingga meningkatkan volume kotoran dalam tinja.

Hal ini dapat membantu mempercepat pergerakan usus dan mengurangi masalah sembelit

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

Buah rambutan cocok dimasukan kedalam menu diet untuk mendapatkan berat badan ideal.

Hal ini dikarenakan rambutan kaya akan kandungan serat tinggi yang dapat memberikan efek kenyang lebih lama, serta dapat memperlambat penyerapan nutrisi di dalam usus.

Selain itu, buah rambutan juga mengandung banyak air yang dapat menjaga tubuh agar tetap terhidrasi.

Baca Juga: Apakah Pisang Bagus untuk Diet? Cek Fakta dan Manfaatnya, Yuk!

4. Mengatasi Infeksi

Sejak zaman dulu, makan buah rambutan diyakini bisa membantu melawan infeksi virus dan bakteri di dalam tubuh.

Kandungan vitamin C dalam buah rambutan dapat mendorong produksi sel darah putih yang berfungsi meredakan infeksi.

5. Menurunkan Risiko Kanker

Buah rambutan kaya akan antioksidan yang termasuk ke dalam antosianin, senyawa fenolik, dan senyawa metanol.

Maka dari itu, dengan mengonsumsi buah rambutan yang masih segar dapat memberikan konsentrasi antioksidan lebih besar untuk melindungi sel-sel tubuh dari tumbuhnya sel kanker.

6. Menjaga Kesehatan Tulang

Konsumsi buah rambutan juga dapat memberikan efek terhadap meningkatnya kesehatan dan kekuatan tulang.

Sebab buah rambutan mengandung kalium yang dapat menjaga kepadatan tulang dengan mengurangi ekskresi kalsium melalui urin, serta mencegah perombakan tulang hingga osteoporosis.

7. Menurunkan Risiko Penyakit Batu Ginjal

Perlu diperhatikan bahwa, konsumsi kalium secara berlebih melalui buah rambutan dapat meningkatkan resorpsi kalsium di organ ginjal.

Maka dari itu, buah rambutan juga dapat membantu melindungi kesehatan ginjal.

8. Mendukung Kesehatan Jantung

Beragam kandungan dalam buah rambutan dapat memberikan khasiat untuk kesehatan jantung agar terhindar dari berbagai macam penyakit jantung, seperti:

  • Kandungan potasium yang dapat bermanfaat untuk menurunkan tingkat tekanan dalam darah.
  • Serat buah rambutan juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
  • Kandungan folat dan vitamin B mampu meredam tingkat peradangan (homosistein) yang menyebabkan stroke.
  • Kandungan vitamin C dalam rambutan juga membantu menangkal radikal bebas yang dapat merusak arteri

Namun, setiap tubuh berbeda-beda, dan untuk mengetahui seberapa banyak rambutan yang sesuai dengan kebutuhanmu, yuk konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi. 

Coba chat dokter sepuasnya dan dapatkan obat gratis diantar ke depan rumahmu. Klik di sini untuk info lebih lanjut.

9. Merawat Kesehatan Kulit

Salah satu manfaat penting berikutnya adalah buah ini mengandung protein yang baik untuk membantu menutrisi kulit. 

Kombinasi kandungan dalam rambutan membantu menggantikan atau meregenerasi sel-sel mati di permukaan dengan yang baru sehingga kulit akan tetap sehat dan segar.

10. Merawat Rambut

Rambutan juga dapat membantu rambut terlihat sehat dan berkilau.

Ini dikarenakan kandungan seng dan protein yang mampu meningkatkan dan merawat kesehatan pertumbuhan rambut menjadi lebih baik.

11. Mengatasi Bibir Kering dan Sariawan

Manfaat makan rambutan selanjutnya yakni dapat mengatasi bibir kering dan sariawan. 

Buah ini memiliki kandungan vitamin C yang tinggi sehingga dapat membantu mengatasi sariawan dan bibir kering.

Selain itu, vitamin C dalam rambutan juga efektif untuk melawan sakit tenggorokan di antara penyakit lainnya.

12. Menjaga Kesehatan Mata

Kandungan vitamin A yang tinggi pada rambutan juga dapat meringankan berbagai masalah atau komplikasi ringan pada mata.

Maka dari itu, dengan konsumsi rambutan secara konsisten dapat membuat penglihatan secara perlahan menjadi lebih jernih dan mata tampak lebih sehat.

Baca Juga: 18 Manfaat Buah Anggur untuk Kesehatan Tubuh dan Wajah

13. Mencegah Anemia

Rambutan mengandung zat besi yang dibutuhkan tubuh terutama oleh kaum wanita yang sedang mengalami menstruasi.

Dengan mengonsumsi rambutan secara teratur akan membantu meremajakan eritrosit tubuh, sehingga secara tidak langsung dapat melindungi dari terkena risiko anemia.

Baca Juga: 18 Makanan Penambah Darah untuk Anemia

14. Menurunkan Tekanan Darah

Buah ini juga mengandung mineral yang mampu menurunkan tingkat tekanan pada penderita darah tinggi.

Maka dari itu, mengonsumsi rambutan bisa sangat membantu terutama untuk para lansia dalam menjaga tekanan darah agar tetap normal.

15. Mengatasi Diare

Manfaat makan rambut berikutnya dapat membantu mengatasi diare. 

Rambutan bisa menjadi obat alami untuk mengatasi masalah pada perut, seperti diare.

Sebab beragam kandungan dalam rambutan dapat menjaga kesehatan saluran pencernaan, sehingga risiko diare bisa langsung teratasi.

Baca Juga: Cegah Diare, 11 Manfaat Daun Balakacida dan Efek Sampingnya

16. Membantu Proses Detoks Alami

Mengonsumsi buah-buahan seperti rambutan juga ternyata dapat membantu proses detoksifikasi secara alami.

Kandungan dalam rambutan sangat bermanfaat untuk membantu menghilangkan racun serta menghilangkan logam berat dalam tubuh.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam detoksifikasi tersebut juga tetap perlu menerapkan pola hidup sehat.

17. Menambah Energi

Buah rambutan memiliki kandungan karbohidrat yang bisa dijadikan sebagai sumber energi sekaligus asupan utama untuk otak agar dapat berfungsi dengan baik.

Hal tersebut dapat terjadi karena pada saat mengonsumsi rambutan, tubuh akan memecah karbohidrat menjadi glukosa sebagai sumber energi.

18. Meredakan Kram Otot

Selanjutnya, rambutan juga mempunyai banyak kandungan mineral yang mampu meredakan kram otot. 

Seperti kandungan magnesium dalam rambutan dapat menjadi alternatif untuk meredakan nyeri otot setelah melakukan aktivitas fisik yang berat.

19. Meningkatan Kesuburan

Rambutan mengandung vitamin C dan zat besi yang sangat penting untuk generasi sperma yang sehat.

Di mana resiko kejantanan atau kemandulan pun bisa dikurangi dengan secara konsisten mengonsumsi rambutan.

Baca Juga: 10 Manfaat Buah Markisa untuk Kesehatan dan Kandungan Nutrisinya

Pertanyaan Seputar Manfaat Makan Rambutan

Berikut adalah beberapa pertanyaan terkait khasiat makan rambutan. 

Apa efek makan rambutan terlalu banyak?

Makan rambutan dalam jumlah yang wajar biasanya aman dan dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan.

  1. Alergi: Beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap rambutan, yang dapat menyebabkan ruam, gatal-gatal, atau pembengkakan.
  2. Masalah Pencernaan: Konsumsi berlebihan dapat menyebabkan masalah pencernaan seperti sakit perut, kram, kembung, diare, atau sembelit.
  3. Peningkatan Kadar Gula Darah: Rambutan mengandung gula alami, sehingga perlu diwaspadai oleh orang dengan masalah gula darah.
  4. Keracunan: Terutama jika mengonsumsi rambutan yang terlalu matang, karena dapat mengandung zat alkaloid yang tinggi yang berpotensi menyebabkan keracunan.

Penting untuk mengonsumsi rambutan dengan bijak, menghindari berlebihan, dan memperhatikan reaksi tubuh.

Jika muncul gejala yang mencurigakan, segera konsultasikan dengan dokter.

Gunakan asuransi kesehatan online dari Rey, dapatkan manfaat mulai dari chat dokter sepuasnya, konsultasi gizi, tebus obat gratis, hingga cover rawat inap!

Info selengkapnya klik di sini!

Penyakit apa yang tidak boleh makan rambutan?

Rambutan menjadi salah satu buah yang pantang untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit asam urat.

Sebab penderita asam urat perlu menghindari makanan dengan kandungan purin dan fruktosa yang tinggi untuk menghindari kekambuhan.

Adapun rambutan yang tingkat kematangannya terlalu tinggi dinilai mengandung gula yang dapat berubah menjadi alkohol.

Oleh karena itu, penderita asam urat sangat tidak dianjurkan dan perlu membatasi untuk mengonsumsi rambutan agar tidak memicu kekambuhan.

Berapa banyak rambutan yang bisa dimakan dalam sehari?

Jumlah rambutan yang bisa dimakan dalam sehari sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan kalori dan karbohidrat harian serta kondisi kesehatanmu.

Buah yang berasal dari negara tropis ini memiliki kandungan 31 gram karbohidrat untuk setiap 100 gram buah rambutan.

Adapun tinggi rendahnya kadar glukosa alami dalam rambutan ini juga bergantung kepada tingkat kematangan.

Rambutan yang lebih matang dan lebih manis cenderung memiliki kadar gula yang lebih tinggi.

Oleh karena itu, disarankan untuk membatasi konsumsi rambutan sekitar 100 gram atau sekitar 3-4 buah per hari.

Dengan cara ini, kita dapat menjaga kadar gula dalam darah tetap sehat dan aman.

Penutup

Itulah beragam manfaat makan rambutan dan kandungan nutrisinya yang sangat bagus untuk kesehatan tubuh.

Namun, setiap orang memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda.

Jika kamu ingin tahu cara tepat menikmati rambutan sesuai dengan kebutuhan tubuhmu, yuk konsultasikan dengan dokter dan ahli gizi kami.

Coba 2 bulan GRATIS chat dokter sepuasnya + klaim obat gratis! Klik banner di bawah untuk info selengkapnya, ya! 

Coba Gratis Rey untuk 2 bulan! Chat dokter dan klaim obat gratis bisa kamu cobain dulu!

Kembali
Rekomendasi Artikel
October 13, 2023
Ini Posisi Tidur saat Batuk Berdahak dan Kering yang Tepat!

Batuk adalah respon alami tubuh untuk mengeluarkan bakteri, virus, atau kuman yang masuk ke dalam...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca
November 4, 2022
11 Cara Memilih Sayuran yang Baik, Manfaatnya Maksimal!

Menyajikan makanan yang lezat tidak cukup jika hanya mengandalkan resep tetapi kamu juga perlu tahu...

Dwi Julianti Dwi Julianti
9 menit membaca
October 25, 2022
Wajib Dimiliki! Ini Dia 11 Alat Kesehatan yang Harus Ada di Rumah

Memiliki alat kesehatan di rumah sangat diperlukan untuk mengantisipasi kondisi gawat darurat. Terutama bagi kamu...

Dwi Julianti Dwi Julianti
9 menit membaca