15 Manfaat Kemangi untuk Kesehatan Tubuh

15 Manfaat Kemangi untuk Kesehatan Tubuh
Dwi Julianti
Dwi Julianti
November 24, 2023
8 menit membaca

Menikmati daun kemangi sebagai lalapan yang segar dengan nasi hangat, ayam goreng, dan sambal tidak hanya memberikan cita rasa lezat namun juga dapat meningkatkan nafsu makan.

Selain menjadi pelengkap hidangan yang menggugah selera, daun kemangi atau Ocimum Basilicum ternyata juga menyimpan manfaat kesehatan yang tak bisa diabaikan.

Daun kemangi kaya akan nutrisi penting seperti kalsium, beta karoten, beta cryptoxanthin, lutein dan zeaxanthin, zat besi, antioksidan, serta vitamin K, vitamin A, dan vitamin B. 

Menambahkan daun kemangi ke menu harianmu juga bisa menjadi langkah kecil dalam menjaga kesehatan tubuh, lho.

Ingat, kesehatan bukan hanya tentang makanan, tetapi juga melibatkan gaya hidup sehat seperti berolahraga, tidur teratur, dan kebiasaan positif lainnya.

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Lantas apa saja manfaat kemangi untuk kesehatan? Berikut informasi selengkapnya yang bisa disimak dibawah ini.

Manfaat Kemangi bagi Kesehatan

Berikut adalah beberapa manfaat kemangi bagi kesehatan:

1. Mengurangi Stres Oksidatif

Salah satu manfaat kemangi adalah mengurangi stres oksidatif.

Salah satu manfaat kemangi adalah mengurangi stres oksidatif.

Molekul tidak stabil yang dikenal sebagai radikal bebas atau oksidan muncul sebagai hasil dari berbagai proses, seperti merokok dan mengonsumsi makanan tidak sehat, dan mereka dapat mengakibatkan kerusakan pada tubuh melalui stres oksidatif.

Stres oksidatif, yang disebabkan oleh radikal bebas, dapat menyebabkan kerusakan tubuh dan meningkatkan risiko penyakit serius.

Namun, daun kemangi mengandung antioksidan yang dapat membantu melawan radikal bebas ini. Konsumsi daun kemangi secara rutin dapat membantu tubuh melawan efek merugikan oksidan tersebut.

2. Melindungi Kesehatan Hati

Selanjutnya daun kemangi mengandung antioksidan untuk melindungi dan mengobati kesehatan organ hati.

Maka dari itu, dengan mengonsumsi daun kemangi juga dapat membantu melawan racun dalam hati sekaligus membantu melindungi hati agar bisa berfungsi secara optimal.

3. Mencegah Kanker

Daun kemangi juga memiliki kandungan fitokimia yang dapat membantu mencegah beberapa jenis penyakit serius, seperti kanker kulit, mulut, dan paru-paru.

Saat dikonsumsi, daun kemangi dapat meningkatkan aktivitas antioksidan, mengubah ekspresi gen, memicu kematian sel, dan memperlambat pembelahan sel dalam prosesnya.

4. Melindungi Kulit dari Penuaan Dini

Salah satu manfaat daun kemangi juga memiliki sifat menghidrasi yang baik untuk merawat kesehatan kulit dan wajah.

Ekstrak daun kemangi juga mengandung antioksidan yang dipercaya dapat memberikan perlindungan pada kulit, meningkatkan hidrasi kulit dan mengurangi kekasaran dan kerutan pada kulit wajah maupun badan. 

5. Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi

Mengonsumsi daun kemangi sangat direkomendasikan bagi orang-orang yang memiliki riwayat penyakit glukosa darah atau sering disebut juga gula darah tinggi.

Khasiat dalam ekstrak kemangi dapat membantu menurunkan kadar glukosa darah yang tinggi serta mengobati efek samping dari glukosa darah tinggi dalam jangka panjang.

Meskipun demikian, sebelum memulai mengonsumsinya, sangat penting untuk berkonsultasi dengan dokter guna memastikan bahwa konsumsi daun kemangi sesuai dengan kondisi kesehatanmu dan tidak akan berinteraksi secara negatif dengan obat-obatan lain yang mungkin sedang dikonsumsi.

Gunakan asuransi kesehatan online dari Rey, dapatkan manfaat mulai dari chat dokter sepuasnya, konsultasi gizi, tebus obat gratis, hingga cover rawat inap!

Info selengkapnya klik di sini!

6. Menjaga Kesehatan Jantung

Kandungan eugenol dalam daun kemangi diyakini dapat secara singkat mengurangi tekanan darah tinggi. 

Selain itu, eugenol juga berperan dalam memblokir saluran kalsium dalam tubuh, yang berkontribusi pada penurunan tekanan darah.

Dengan demikian, pengaruh ini dapat secara tidak langsung menurunkan risiko penyakit jantung.

7. Melindungi Kesehatan Mental

Gangguan kesehatan mental atau stress ternyata juga dapat dipicu oleh tubuh yang terlalu sering terkena oksidan. 

Adapun manfaat daun kemangi untuk kesehatan mental, seperti:

  • Kemangi dapat membantu mengatasi depresi dan cemas

  • Meningkatkan kemampuan berpikir dan bernalar dengan lebih jernih

  • Mencegah kehilangan ingatan

  • Memperbaiki siklus tidur yang membuat tubuh menjadi lebih rileks

8. Mengobati Peradangan dan Pembengkakan

Daun kemangi memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengobati berbagai penyakit yang menyebabkan peradangan akibat stres oksidatif.

Tidak hanya peradangan, tetapi juga bisa bermanfaat untuk mengatasi pemicu tumbuhnya kanker, diabetes tipe 2, dan arthritis rheumatoid.

9. Mengatasi Infeksi

Kandungan antimikroba dan sifat antibakteri dalam daun kemangi dapat membantu melawan bakteri.

Salah satu contohnya adalah bakteri E. coli atau Escherichia coli, yang dapat berasal dari penderita infeksi saluran pernapasan, perut, saluran kemih, atau kulit, termasuk peralatan rumah sakit.

Oleh karena itu, mengoleskan ekstrak minyak daun kemangi ke area luka dapat menjadi cara efektif untuk melawan pertumbuhan bakteri tersebut.

10. Melawan Radikal Bebas

Daun kemangi memiliki kandungan antioksidan alami, seperti orientin dan viceninare, yang berperan dalam melindungi jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Kombinasi kedua kandungan tersebut tidak hanya dapat memperkuat sistem imunitas, tetapi juga melindungi struktur sel dan DNA tubuh, serta menunda efek penuaan kulit akibat radikal bebas.

11. Mengatasi Kulit Berminyak

Daun kemangi juga dipercaya dapat membantu mengatasi masalah kulit wajah yang berminyak dari dalam.

Daun kemangi juga dipercaya dapat membantu mengatasi masalah kulit wajah yang berminyak dari dalam.

Penggunaan produk pembersih kulit yang berasal dari campuran daun kemangi ini sangat cocok bagi mereka yang memiliki kulit berminyak.

Sifat anti-inflamasi dan antimikroba yang kuat pada daun kemangi berfungsi untuk mencegah pembentukan jerawat yang cenderung terjadi pada kulit berminyak.

12. Menjaga Kesehatan Janin dan Ibu Hamil

Selanjutnya, terdapat juga manfaat daun kemangi untuk ibu hamil serta perkembangan dan pertumbuhan janin. 

Daun kemangi mengandung nutrisi, termasuk vitamin A, yang dapat membantu mengoptimalkan perkembangan berbagai organ vital pada janin, seperti jantung, paru-paru, kesehatan mata, pembentukan tulang, peningkatan suplai darah, dan perkembangan sistem saraf pusat.

Bagi ibu hamil, kandungan nutrisi baik dalam kemangi, seperti zat besi, anti-inflamasi, serta vitamin C, vitamin E, niacin, riboflavin, dan berbagai mineral, sangat bermanfaat untuk mencegah anemia, memperkuat sistem kekebalan tubuh, serta mengurangi rasa sakit dan nyeri.

13. Mengatasi Gangguan Pencernaan

Orang Italia meyakini bahwa mengonsumsi daun kemangi dengan menambahkannya ke dalam masakan dapat memberikan efek menenangkan pada perut dan meredakan gangguan pencernaan atau sistem gastrointestinal.

Cara melakukannya pun cukup mudah dan sederhana, yaitu dengan menambahkan daun kemangi kering atau segar sekitar satu setengah sendok makan ke dalam air.

14. Mengatasi Bau Mulut

Mengunyah daun kemangi segar dapat membantu menghilangkan bau mulut.

Efek ini terjadi berkat kandungan eugenol dalam daun kemangi yang berperan dalam melawan mikroorganisme penyebab bau mulut, seperti Staphylococcus aureus, Klebsiella, dan Escherichia coli.

Selain itu, kandungan saponin, flavonoid, triterpenoid, dan tanin dalam daun kemangi juga mampu mengurangi plak, mengatasi radang gusi, serta menghilangkan bakteri pada gigi dan dalam air liur.

15. Mencegah Demam Berdarah

Ekstrak daun kemangi dapat diolah menjadi obat nyamuk bakar untuk mencegah gigitan nyamuk Aedes aegypti atau nyamuk penyebab demam berdarah dengue (DBD).

Kandungan flavonoid, saponin, tanin dalam daun ini diketahui bersifat racun untuk nyamuk sehingga daun kemangi efektif dijadikan sebagai insektisida alami.

Baca Juga: 11 Manfaat Jagung untuk Kesehatan Tubuh dan Kandungan Nutrisinya

Cara Mengonsumsi Kemangi

Ada beberapa alternatif cara untuk mengonsumsi daun kemangi, mulai dari menggunakan tanaman ini sebagai lalapan, mencampurkannya ke dalam makanan (seperti sup dan tumisan), menyajikannya dalam minuman infused water, menggunakannya sebagai obat herbal, atau mengambil ekstrak minyak esensialnya.

Di masakan Indonesia, Thailand, dan Vietnam, daun kemangi sering disajikan sebagai campuran dalam masakan atau sebagai lalapan. Ini karena daun kemangi dianggap dapat memberikan rasa khas yang meningkatkan cita rasa makanan.

Baca Juga: 10 Manfaat Buah Markisa untuk Kesehatan dan Kandungan Nutrisinya

Pertanyaan Seputar Manfaat Kemangi

Berikut adalah beberapa pertanyaan seputar manfaat kemangi

Bolehkah makan kemangi setiap hari?

Ya, daun kemangi termasuk jenis daun-daunan yang dapat dikonsumsi setiap hari tetapi dengan takaran yang sesuai dengan kebutuhan tubuh dan tidak secara berlebihan.

Meskipun daun kemangi mempunyai sejumlah manfaat untuk kesehatan, tetapi kemangi juga dapat memberikan efek samping yang perlu diperhatikan, seperti:

  • Merusak sel darah merah

  • Menyebabkan reaksi alergi

  • Menyebabkan masalah pada sistem gastrointestinal.

  • Menurunkan fungsi organ ginjal

  • Mempengaruhi efek obat-obatan tertentu

Apakah kemangi bagus untuk lambung?

Ya, daun kemangi mempunyai khasiat yang dapat dijadikan sebagai obat asam lambung.

Pernyataan tersebut berdasarkan kandungan serta kemampuan daun kemangi dalam meningkatkan pelepasan lendir di dinding lambung yang berguna sebagai pelindung.

Terdapat juga senyawa eugenol yang bersifat anti-inflamasi pada saluran sistem pencernaan.

Selain itu, daun kemangi memiliki kemampuan untuk membantu menyeimbangkan asam dalam tubuh dan mengembalikan kadar pH tubuh.

Adapun, perlu diperhatikan bahwa manfaat daun kemangi untuk mengatasi keluhan lambung tersebut dapat dirasakan ketika dikonsumsi pada waktu yang tepat.

Penyakit apa yang tidak boleh makan daun kemangi?

Daun kemangi sebaiknya dihindari oleh orang dengan riwayat penyakit pencernaan, alergi terhadap keluarga mint, atau penyakit glukosa darah rendah.

Beberapa orang yang memiliki riwayat penyakit atau keluhan kesehatan sebaiknya menghindari konsumsi daun kemangi, yaitu:

  1. Penyakit pencernaan

Jika memiliki riwayat penyakit pencernaan seperti gastritis atau tukak lambung, sebaiknya hindari mengonsumsi daun kemangi dalam jumlah besar. Daun ini mengandung senyawa kafein dan asam oksalat yang bisa berpotensi mengiritasi sistem pencernaan.

  1. Alergi

Beberapa orang bisa mengalami reaksi alergi terhadap herbal dalam keluarga mint, termasuk daun kemangi. Penting untuk berkonsultasi dengan dokter dan melakukan pemeriksaan untuk mengetahui potensi reaksi alergi saat mengonsumsi atau bersentuhan dengan daun kemangi.

Yuk, coba chat dokter sepuasnya dan dapatkan obat gratis diantar ke depan rumahmu. Klik di sini untuk info lebih lanjut.

  1. Penyakit Glukosa Darah Rendah

Mengkonsumsi daun kemangi dapat berpengaruh pada penurunan tekanan darah dan glukosa darah. Oleh karena itu, bagi yang memiliki riwayat penyakit glukosa darah rendah, sebaiknya dihindari konsumsi daun kemangi agar tidak memperburuk kondisi kesehatan.

Baca Juga: 10 Manfaat Kacang Panjang bagi Kesehatan Tubuh

Penutup

Itulah informasi seputar manfaat kemangi untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan yang jarang diketahui banyak orang.

Perlu diperhatikan juga bahwa, manfaat daun kemangi untuk tubuh tersebut dapat diserap secara optimal dengan tetap memperhatikan takaran yang sesuai kondisi kebutuhan tubuh serta cara pengolahan yang tepat.

Buat kamu yang ingin tahu lebih banyak lagi tentang bagaimana memasukkan kemangi ke dalam pola makan sehat, kami punya dokter dan ahli gizi yang siap membantu, lho.

Konsultasikan dengan kami untuk mendapatkan tips dan saran yang sesuai dengan kebutuhan tubuh kamu. 

Coba 2 bulan GRATIS chat dokter sepuasnya + klaim obat gratis! Klik banner di bawah untuk info selengkapnya, ya! 

Coba Gratis Rey untuk 2 bulan! Chat dokter dan klaim obat gratis bisa kamu cobain dulu!

Kembali
Rekomendasi Artikel
November 22, 2023
14 Rekomendasi Buah untuk Penderita Anemia

Buah-buahan telah lama menjadi salah satu sumber gizi untuk mengatasi anemia. Buah-buahan memiliki peran penting...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca
November 20, 2023
10 Manfaat Lidah Buaya untuk Rambut, Bisa Atasi Rambut Rontok?

Salah satu bahan alami yang dikenal memiliki manfaat yang besar untuk perawatan diri adalah lidah...

Miska Syahirah Miska Syahirah
11 menit membaca
April 27, 2023
15 Cemilan Sehat untuk Diet, Lezat, dan Bergizi!

Cemilan sehat apa saja yang cocok untuk kamu yang sedang menjalani diet? Tidak perlu khawatir,...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca