Rasa yang Unik, Ketahui 7 Manfaat Kelapa Bakar untuk Kesehatan

Rasa yang Unik, Ketahui 7 Manfaat Kelapa Bakar untuk Kesehatan
Suhartantowi Lauw
Suhartantowi Lauw
March 27, 2023
6 menit membaca

Kelapa bakar bisa jadi masih terdengar asing oleh sebagian orang. 

Kelapa biasanya dikenal dengan rasa menyegarkan yang dapat dinikmati secara langsung, tetapi beberapa orang memilih untuk mengonsumsi kelapa muda dengan dibakar. 

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Kelapa bakar kerap tidak hanya disajikan sendiri, melainkan ditambah dengan bahan campuran lainnya, seperti jahe, madu, kayu manis, atau rempah lainnya. 

Tidak heran tidak hanya akan melepas dahaga, manfaat kelapa bakar sangatlah beragam. 

Manfaat Kelapa Bakar untuk Kesehatan

Air kelapa muda memiliki serangkaian kesamaan dengan cairan dalam tubuh

Sesuai dengan namanya, kelapa bakar berasal dari buah kelapa yang dibakar terlebih dahulu. 

Buah kelapa dibakar dengan disimpan dalam tong atau wadah besar, lalu dipanaskan dengan api yang menyala.

Tidak dapat dipungkiri bahwa proses pembakaran dalam suhu tinggi tentu akan memengaruhi nutrisi yang terkandung di dalamnya. 

Selain proses pembuatan dan rasanya yang unik, beberapa orang memilih untuk mengonsumsi kelapa bakar yang dipercaya memiliki serangkaian manfaat.

Yuk, ketahui 7 manfaat kelapa bakar untuk kesehatan tubuh. 

1. Mencegah Dehidrasi

Kekurangan cairan dapat membuat seseorang kesulitan dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Air kelapa muda bakar mampu mencegah tubuh mengalami dehidrasi. 

Air kelapa muda memiliki serangkaian kesamaan dengan cairan dalam tubuh. 

Bahkan kandungan elektrolit yang tinggi mampu menggantikan cairan yang hilang dalam tubuh saat beraktivitas. 

Air kelapa muda sangat mudah diserap oleh tubuh, sehingga mampu mencegah dehidrasi. 

Adapun kandungan potasium dalam air kelapa muda berguna untuk menjaga tekanan air dalam sel dan di dalam darah.

Dibandingkan mengonsumsi minuman elektrolit kemasan, konsumsi kelapa bakar dapat menjadi opsi sehat dalam mencegah dehidrasi.

Baca Juga: Waspada, Ini 7 Ciri Ciri Dehidrasi Ringan Sedang dan Berat

2. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Manfaat air kelapa muda dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh. 

Minum air kelapa bakar secara rutin mampu membuat tubuh kembali bertenaga dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Tambahan berbagai rempah dalam kelapa bakar tidak hanya akan menghangatkan tubuh, tetapi dapat menangkal berbagai virus dan penyakit.

Air kelapa mengandung antioksidan yang bermanfaat dalam meredakan stres oksidatif untuk menangkal zat radikal bebas.

Radikal bebas yang menurun akan membuat tubuh mampu mencegah kerusakan pada sel sehat. 

3. Mengatasi Batu Ginjal

Batu ginjal merupakan kondisi terbentuknya endapan padat di dalam ginjal yang berasal dari zat kimia dalam urin. 

Batu ginjal dapat berukuran sekecil butiran pasir hingga sebesar kacang polong.  

Minum air kelapa muda bakar dipercaya mampu mencegah kristal menempel pada ginjal dan saluran kemih. 

Air kelapa memiliki kandungan yang dapat meminimalisir radikal bebas yang diakibatkan oleh kadar oksalat dalam urin. 

Rutin mengonsumsi air kelapa muda bakar diklaim akan menghancurkan batu ginjal yang diderita.

Hal ini mengakibatkan batu ginjal yang telah hancur akan keluar dari tubuh dengan sendirinya secara alami.

Selain mengonsumsi air mineral yang cukup, air kelapa bakar merupakan salah satu pilihan sehat dalam mencegah batu ginjal. 

4. Menangani Diabetes

Diabetes merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah. 

Salah satu penyebab umum diabetes sendiri adalah konsumsi makanan manis secara berlebihan. 

Selain menerapkan pola makan yang sehat, air kelapa muda bakar dapat menjadi salah satu opsi bagi seseorang yang menderita diabetes. 

Air kelapa merupakan sumber elektrolit yang mengandung kalsium, zat besi, dan vitamin C.

Kandungan nutrisi tersebut dipercaya mampu mencegah perubahan glukosa dalam darah, sehingga kadar gula dapat terkendali. 

Namun, kelapa bakar perlu dikonsumsi tanpa tambahan pemanis, seperti kental manis. 

Baca Juga: Hati-Hati! 7 Tips Puasa untuk Penderita Diabetes, Aman dan Sehat

5. Meningkatkan Stamina Tubuh

Khasiat kelapa bakar mampu membantu meningkatkan stamina tubuh. 

Ketika seseorang berolahraga atau melakukan aktivitas berat, mereka biasanya kerap minum minuman berenergi untuk mengebalikan stamina. 

Namun, konsumsi minuman berenergi secara berkelanjutan berpotensi dapat membahayakan tubuh. 

Kelapa bakar bisa menjadi salah satu opsi minuman penambah energi alami. 

Kandungan potasium, karbohidrat, dan nutrisi lainnya menjadi alasan adanya peningkatan energi dalam tubuh. 

Air kelapa muda bakar dapat ditambahkan dengan madu untuk menambah khasiat dan cita rasa. 

Hal ini mengakibatkan tubuh akan kembali segar setelah meminum air kelapa bakar yang hangat. 

6. Menangani Masuk Angin

Kelapa bakar yang dikonsumsi secara langsung dapat menghangatkan tubuh. 

Apalagi dengan tambahan rempah-rempah dapat menambah kehangatan air kelapa. 

Jika sedang kurang enak badan, konsumsi air kelapa bersama jahe dapat menjadi solusi untuk mengusir masuk angin. 

7. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Seseorang yang mengalami gangguan pencernaan dapat mengonsumsi air kelapa untuk mengatasi kondisi tersebut.

Air kelapa muda bakar mampu menggantikan cairan yang hilang akibat diare. 

Serangkaian nutrisi asam lemak, asam amino, dan mineral mampu mendukung komposisi cairan yang seimbang, sehingga mencegah dehidrasi akibat masalah pencernaan. 

Baca Juga: 17 Makanan Tinggi Serat Lancarkan Pencernaan, Nasi Termasuk?

Pertanyaan Seputar Konsumsi Kelapa Bakar

Air kelapa menyediakan asupan elektrolit yang mampu mencegah dehidrasi

Konsumsi kelapa bakar memiliki serangkaian manfaat untuk tubuh.

Bahkan air kelapa muda bakar diklaim dapat menghangatkan badan dan menyembuhkan berbagai penyakit. 

Namun, masyarakat yang masih kurang familiar dengan kelapa bakar membuat beberapa orang kebingungan untuk mengonsumsinya. 

Berikut beberapa pertanyaan seputar konsumsi kelapa bakar:

Kapan Sebaiknya Minum Kelapa Bakar?

Minum air kelapa muda bakar dapat dilakukan kapan saja. 

Air kelapa menyediakan asupan elektrolit yang mampu mencegah dehidrasi. 

240 ml air kelapa sendiri mengandung 600 mg kalium yang lebih tinggi dibandingkan dengan konsumsi 1 buah pisang berukuran besar.

Namun, kandungan tersebut bisa jadi berkurang akibat proses pemanasan buah. 

Kadar elektrolit tubuh yang seimbang akan menjaga detak jantung tetap teratur dan membantu zat sisa keluar melalui urin. 

Bahkan air kelapa dapat dikonsumsi di pagi hari sebab memiliki tingkat keasaman yang rendah. 

Air kelapa alami tidak akan membahayakan sistem pencernaan meskipun dikonsumsi saat perut kosong.

Apalagi air kelapa memiliki kandungan kalium yang tinggi dan rendah gula, serta mengandung berbagai vitamin dan mineral. 

Namun, penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk mengetahui waktu yang tepat dalam mengonsumsi kelapa bakar. 

Baca Juga: Obat Alami, 9 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan

Jika kamu ragu dalam mengonsumsi kelapa bakar, kamu dapat berkonsultasi dengan dokter.

Kini konsultasi dengan dokter dapat dilakukan dengan mudah melalui online ataupun janjian di rumah sakit. 

Asuransi kesehatan online dari Rey menyediakan fitur bagi kamu untuk berkonsultasi dengan dokter via chat, tebus obat, atur janji temu di rumah sakit favorit, hingga rawat inap gratis. 

Untuk informasi lebih lanjut, klik banner di bawah ini ya!

Membership kesehatan yang memberikan akses ke asuransi kesehatan

Berapa Lama Kelapa Muda Dibakar?

Kelapa bakar memiliki tampilan berbeda dibandingkan dengan kelapa muda akibat tampilan yang agak gosong dengan diolah di atas bara api. 

Selain itu, buah kelapa bisa jadi dibakar dengan disimpan dalam wadah besar, lalu dipanaskan dengan api yang menyala.

Proses pembakaran kelapa membutuhkan waktu hingga 4 jam, sehingga air kelapa benar-benar matang dan daging keapa menjadi lembut. 

Setelah dipanaskan, air kelapa dapat dicampurkan dengan rempah-rempah, seperti merica, jahe, kayu manis, serta madu. 

Air kelapa dengan rempah yang telah tercampur merata dapat disajikan dalam batok kelapa selagi hangat. 

Penutup

Itulah beberapa manfaat kelapa bakar. 

Proses pengolahan yang berbeda membuat kelapa bakar memiliki cita rasa yang unik.

Namun, penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk memastikan nutrisi kelapa setelah melalui proses pemanasan. 

Jika kamu memiliki pengalaman seputar konsumsi kelapa bakar, yuk share di kolom komentar!

Coba Gratis Rey untuk 2 bulan! Chat dokter dan klaim obat gratis bisa kamu cobain dulu!

Suhartantowi Lauw
Suhartantowi Lauw

Menulis bukan tentang menuturkan segala sesuatu yang ingin disampaikan, tetapi menceritakan apa yang tidak bisa disampaikan. Itulah mengapa menulis menjadi cara terbaik untuk berbicara tanpa terganggu.

Kembali
Rekomendasi Artikel
October 24, 2023
11 Rekomendasi Minuman Pelega Tenggorokan yang Efektif

Kondisi sakit tenggorokan seringkali memberikan ketidaknyamanan, membuat sensasi kering dan kesulitan saat menelan makanan, sehingga...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca
October 12, 2022
8 Cara Menjaga Kesehatan Mata agar Tetap Sehat dan Jernih

Di dalam kehidupan sehari-hari, mata memegang peranan yang sangat penting. Yap, berkat organ sensoris ini. Fungsi...

Yosephine Yosephine
10 menit membaca
11 Makanan Jadi Pantangan Asam Urat, Waspada!

Istilah medis untuk asam urat adalah gout. Asam urat dimetabolisme dalam tubuh secara alami, namun...

Yosephine Yosephine
6 menit membaca