5 Cara Menemukan Passion, Apa Bedanya dengan Bakat dan Hobi?

5 Cara Menemukan Passion, Apa Bedanya dengan Bakat dan Hobi?
Dwi Julianti
Dwi Julianti
November 23, 2022
6 menit membaca

Meski menemukan passion tidak mudah, namun ada banyak cara menemukan passion yang bisa kita lakukan.

Apalagi sekarang banyak forum yang membahas passion sebagai bahan obrolan yang sering dikaitkan dengan cita-cita, karir, dan tujuan hidup.

Banyak orang berhasil menemukan passion melalui hobi.

Contohnya, seseorang yang gemar membaca cerita sewaktu kecil, saat besar mempunyai kegemaran menulis cerita.

Atau seseorang yang suka belajar tentang makhluk hidup, dapat menyelesaikan pendidikan tinggi di jurusan kedokteran dan berprofesi sebagai dokter.

Ketika melakukan hal yang digemarinya, orang dapat menggeluti bidang tersebut cukup lama karena merasa senang. 

Karena merasa senang saat melakukannya, banyak yang mengira kalau passion sama dengan hobi. 

Padahal, keduanya ini berbeda, lho.

Lantas, apa itu passion?

Apa Itu Passion?

Apa Itu Passion? passion merupakan kegemaran, gairah, keinginan yang besar, semangat, emosi.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), passion merupakan kegemaran, gairah, keinginan yang besar, semangat, emosi.

Sementara menurut kamus Britannica, passion artinya perasaan antusias atau gembira ketika melakukan sesuatu.

Dengan kata lain, passion atau minat merupakan rasa keinginan yang besar hingga dapat mendorong manusia untuk melakukan sesuatu secara berulang kali dan memunculkan rasa bahagia saat melaksanakannya.

Dalam kehidupan sehari-hari, orang dapat menemukan passion ketika menikmati kegiatan yang sama secara terus-menerus dan terus berkembang, bahkan menekuni hal tersebut untuk waktu yang lama.

Kenapa Kita Harus Punya Passion?

Setiap orang sebaiknya memiliki passion dalam hidup karena bisa membuat lebih produktif dan bersemangat menjalani hidup.

Setiap orang sebaiknya memiliki passion dalam hidup karena bisa membuat lebih produktif dan bersemangat menjalani hidup.

Bahkan, banyak orang yang menjadikan passion sebagai acuan dalam memilih bidang kompetensi.

Pasalnya, ketika kamu menyukai hal-hal yang digeluti, maka rintangan yang muncul akan terasa seperti batu loncatan alih-alih sebagai beban.

Dengan mempunyai dorongan kuat untuk terus berpacu, kamu akan memiliki hasrat untuk menjadi lebih dari saat ini.

Selain itu, dengan memiliki passion kamu bisa menambahkan prestasi untuk diri sendiri karena adanya dorongan yang tak henti untuk terus mencoba hal-hal baru.

Seseorang juga cenderung lebih bersemangat dan produktif ketika bisa mengerjakan hal yang disukai.

Makanya, berkarir di ranah yang kamu minati sangat lah penting sebagai bahan pertimbangan, terutama jika memikirkan karir jangka panjang.

Sebab, dengan passion yang kamu miliki bisa membuatmu lebih bersemangat untuk mengejar tujuan dan cita-cita.

Justru, ketika kamu menjalani pekerjaan yang tidak kamu sukai, maka motivasi untuk terus maju akan perlahan-lahan menghilang.

Untuk menemukan minat dalam hidup, setiap orang mempunyai cara dan perjalanannya masing-masing.

Pastinya perjalanan ini tidak akan mudah dan akan sangat panjang.

Karena akan muncul rasa khawatir dan hambatan yang menggoyahkan, serta membuat bertanya-tanya apakah yang kita kerjakan sudah tepat atau belum.

Tapi pada akhirnya, perjalanan tersebut akan berbuah manis.

Dari hal yang kamu geluti, kamu bisa saja menemukan kemampuan terpendam.

Cara Menemukan Passion

Menemukan passion bukan hal yang mudah, tetapi bukan hal yang mustahil.

Meskipun nantinya saat dijalani akan terasa mudah, tetapi butuh perjalanan dan pengalaman hidup yang panjang untuk menemukannya.

Tidak sedikit orang yang baru menemukan passion di umur yang sudah cukup dewasa, bahkan banyak orang tua yang masih belum mengenali passion dari diri mereka.

Banyak orang yang menginjak 20-30an masih bimbang akan pilihan pekerjaannya karena dirasa tidak menyenangkan.

Hal ini berujung menimbulkan stres dan dorongan untuk mudah menyerah.

Pencarian passion bisa saja mudah bagi sebagian orang, tetapi diperlukan konsistensi dan komitmen yang kuat juga ketika kita akan menekuni satu bidang.

Meskipun begitu, kamu tidak perlu khawatir karena kamu bisa menyimak cara menemukan passion dalam hidup berikut ini!

1. Mengingat hal yang membuat bahagia saat kecil

cara menemukan passion adalah dengan Mengingat hal yang membuat bahagia saat kecil

Saat kecil, kita punya banyak kesempatan untuk melakukan beragam aktivitas untuk menjaga tubuh tetap aktif.

Seiring berjalannya waktu, kegiatan yang dilakukan saat kecil akan berangsur-angsur berkurang dan terseleksi menjadi lebih spesifik, atau bahkan lupa dari ingatan.

Kadang kita menyukai apa yang terseleksi tersebut, terkadang pun tidak.

Kita juga pasti sering bermimpi untuk menjadi atau melakukan sesuatu.

Tapi, saat-saat itu lah di mana bakatmu mulai tumbuh dan terbentuk.

Kamu bisa memulai dengan menjelajahi mimpi masa lalumu untuk mencatat bakat-bakat yang dimiliki.

2. Membuat daftar kesukaan

Jika merasa ada banyak hal yang diminati, kamu bisa memulai dengan menuliskan apa saja yang menjadi kelebihan atau kekuatan dalam dirimu.

Dari daftar tersebut, barulah kamu bisa merenungkan kira-kira apa saja hal-hal yang sangat diminati.

Bayangkan juga, kira-kira bagaimana perasaanmu ketika harus menjalani hal tersebut secara terus menerus untuk jangka waktu yang panjang.

Mengenali hal ini, nantinya dapat membantu untuk menentukan arah seseorang memilih bidang kompetensi yang akan digelutinya.

3. Menentukan hal yang tidak disukai

Meskipun kita sedang mencari hal yang berhubungan dengan minat, mencari tahu hal yang tidak kamu sukai bisa menjadi salah satu cara menemukan passion.

Dengan mencari hal yang tidak disukai, kamu bisa mengerucutkan apa saja catatan yang menjadi kelebihan dirimu sendiri.

Tidak hanya itu, dengan menyadari apa saja yang tidak diminati, kamu bisa saja menemukan potensi kemampuanmu yang terpendam dan sedang menunggu untuk ditemukan, lho.

4. Mencoba hal baru

Kadang, apa yang kamu lakukan secara berulang-ulang saat ini belum tentu menjadi passion kita.

Makanya, kamu jangan takut untuk coba beragam hal baru!

Passion ditemukan ketika kita tak henti mencoba untuk menggali potensi diri.

Jadi, bisa saja saat ini kamu belum menemukannya karena kamu belum pernah melakukannya.

Perlu diingat juga, kamu tidak harus selalu mahir atau harus bisa menghasilkan uang, melainkan kamu cukup menikmati hal tersebut dan nyaman dalam menjalaninya.

5. Mengikuti tes bakat dan kemampuan

Jika sudah buntu untuk memikirkan apa yang menjadi kelebihan dan kemampuanmu, mengikuti tes bakat bisa menjadi salah satu langkah untuk menemukan hal yang kamu suka sesuai dengan passion.

Jika sudah buntu untuk memikirkan apa yang menjadi kelebihan dan kemampuanmu, mengikuti tes bakat bisa menjadi salah satu langkah untuk menemukan hal yang kamu suka sesuai dengan passion.

Bahkan, ditjen pendidikan vokasi kemendikbud ristek juga menyarankan pendaftar perguruan tinggi untuk menemukan passion dulu supaya visi dan misinya dalam pembelajaran jelas.

Itulah mengapa sering ada tes minat ketika mendaftar pendidikan tinggi.

Hal ini supaya kamu tidak merasa tersesat atau ‘tercebur’ ke ranah yang tidak kamu minati.

Pertanyaan Seputar Passion

Menemukan bakat terpendam maupun passion memang tidaklah mudah.

Bahkan, banyak orang dewasa pun masih bingung dengan passion dirinya sendiri.

Nah, berikut ini adalah pertanyaan seputar passion yang sering ditanyakan oleh orang.

Apa perbedaan bakat dan passion?

Bakat merupakan kemampuan yang secara alami dimiliki seseorang sejak lahir sedangkan passion adalah suatu kegiatan yang kita minati dan ada gairah untuk terus melakukannya.

Contoh, ada seseorang yang berbakat dalam melukis dan bisa membuat lukisan mengikuti permintaan.

Sedangkan seseorang yang memiliki passion dalam melukis, bisa menciptakan lukisan sesuai permintaan tetapi ditambah dengan ciri khasnya sendiri.

Apa perbedaan hobi dan passion?

Berbeda dengan passion yang menciptakan keinginan besar untuk melakukan sesuatu, hobi merupakan sesuatu yang dilakukan saat kamu mempunyai waktu luang sebagai pelipur lara atau mengurangi stres.

Kegiatannya juga biasanya diasosiasikan dengan orang-orang yang punya minat serupa dan bisa menjadi gaya hidup juga.

Penutup

Nah, itu dia cara menemukan passion dalam hidupmu.

Jangan lupa juga, perjalanan untuk menemukannya akan sangat panjang, dan perlu diingat kamu tidak perlu berbakat dalam mendalaminya.

Kamu cukup menikmati hal tersebut, sama seperti kamu menikmati hobimu.

Tapi, saat dipikir, bakat, passion, dan hobi ini cukup mirip antara satu sama lain, ya?

Tidak perlu terburu-buru untuk menemukan apa yang kamu minati, karena hal tersebut akan muncul secara perlahan dan bertahan.

Masih ada pertanyaan terkait passion? Atau, kamu punya tips menemukan passion?

Yuk, tulis di kolom komentar!

Kembali
Rekomendasi Artikel
May 31, 2023
Cepat! 7 Cara Mengatasi Kram pada Kaki dan Penyebabnya

Kaki kram atau leg cramps terjadi ketika saraf motorik pada otot melepaskan secara tiba-tiba, yang...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca
March 25, 2023
Lezat dan Bernutrisi, Ketahui 7 Manfaat Keju bagi Kesehatan Tubuh

Keju merupakan salah satu jenis produk olahan susu yang kerap dikonsumsi sebagai camilan atau diolah...

Suhartantowi Lauw Suhartantowi Lauw
6 menit membaca
November 4, 2022
11 Cara Memilih Sayuran yang Baik, Manfaatnya Maksimal!

Menyajikan makanan yang lezat tidak cukup jika hanya mengandalkan resep tetapi kamu juga perlu tahu...

Dwi Julianti Dwi Julianti
9 menit membaca