Praktis dan Alami, 11 Cara Memutihkan Gigi Kuning di Rumah!
Siapa sih, yang tidak ingin memiliki gigi yang putih dan bersih?
Selain dari segi kebersihan, warna gigi yang cerah juga menunjukkan bahwa kesehatan gigi dan mulut terjaga dengan baik.
Itulah mengapa banyak orang yang berusaha mencari cara memutihkan gigi kuning, baik secara medis maupun alami.
Ingin tahu cara hidup sehat jadi lebih mudah? Temukan rahasianya di sini!
Jika berbicara mengenai cara memutihkan gigi secara alami, apa saja sih, cara alami atau bahan yang bisa digunakan di rumah?
Yuk, simak pembahasannya di bawah ini!
Cara Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami
Membersihkan noda di gigi dan memutihkan gigi ternyata bisa dilakukan secara alami, lho!
Berikut beberapa cara yang bisa kamu terapkan:
Menyikat gigi dengan benar
Cara ini adalah hal dasar yang bisa dilakukan untuk membersihkan warna gigi.
Pastikan kamu menggosok gigi dengan benar. Sikat setiap bulir gigi dengan gerakan membulat selama 30 detik atau 2 menit di masing-masing bagian gigi depan, samping kanan, kiri, dan dalam.
Disarankan untuk menyikat gigi secara rutin paling tidak dua kali sehari, pada pagi dan malam hari sebelum tidur.
Selain cara sikat gigi, sebaiknya kamu juga memilih pasta gigi yang mengandung fluoride dan triclosan.
Kedua kandungan aktif tersebut dinilai efektif untuk membersihkan plak gigi pemicu karang gigi dan gigi kuning.
Rajin menyikat lidah atau flossing
Plak dan sisa makanan yang tidak bersih lama-lama bisa membuat permukaan gigi berwarna kuning.
Nah, flossing adalah salah satu cara yang bisa dipakai untuk mengatasi hal ini.
Caranya yakni menggunakan benang khusus gigi untuk membantu menghilangkan sisa makanan atau plak yang tidak terjangkau dengan sikat gigi biasa.
Supaya hasilnya lebih maksimal, kamu bisa menggunakan sikat lidah untuk menghilangkan bakteri sisa makanan sampai tuntas.
Menggunakan baking soda
Cara memutihkan gigi dengan baking soda adalah salah satu cara popular yang banyak digunakan.
Baking soda atau soda kue merupakan bahan abrasif ringan yang bisa membantu untuk menghilangkan noda di permukaan gigi.
Tak hanya itu, soda kue juga bisa menciptakan lingkungan alkali di dalam rongga mulut yang berfungsi untuk mencegah pertumbuhan bakteri.
Hasil dari bahan alami ini tidak serta merta terlihat dalam satu kali penyikatan.
Penggunaan baking soda sebagai cara memutihkan gigi sangat mudah:
- Campurkan 1 sendok teh soda kue dengan air secukupnya
- Aduk sampai membentuk pasta
- Letakkan pasta pada sikat gigi
- Gosok secara perlahan selama kurang lebih satu menit, lalu bilas dengan air bersih
- Lakukan 2 kali dalam seminggu
Hasilnya mungkin akan terlihat dalam waktu beberapa minggu.
Jika sudah ada hasil, kurangi intensitas pemakaian menjadi seminggu sekali.
Sebab sifat abrasif dari soda kue bisa mengikis lapisan email gigi yang berpotensi merusak gigi.
Menggunakan minyak kelapa
Minyak kelapa memiliki kandungan asam laurat cukup tinggi yang dikenal bisa mengurangi radang pada gusi, mengurangi bau mulut, dan membersihkan gigi dengan mengurangi penumpukan plak gigi.
Selain itu, berkumur dengan minyak kelapa ini akan membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi karena sifat anti bakteri yang dimilikinya.
Cara penggunaannya yaitu:
- Ambil satu sendok makan minyak kelapa
- Berkumur selama 15 menit dan buang
- Lanjutkan menyikat gigi menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride
Menggunakan cuka sari apel
Memutihkan gigi kuning dengan bahan cuka sari apel sudah sejak lama digunakan.
Bahkan, bahan satu ini juga dijadikan sebagai disinfektan alami.
Cuka sari apel memiliki kandungan asam asetat sebagai bahan aktif utama yang berfungsi untuk membunuh bakteri.
Namun, cuka apel yang terlalu lama berkontak dengan gigi bisa melarutkan email gigi dan menyebabkan gigi berlubang.
Karena itu, kamu harus menggunakannya dengan tepat dan berkala, caranya yaitu dengan mencampurkan 2 sdt cuka apel dalam 180 ml air dan gunakan sebagai obat kumur.
Kumur kurang lebih selama 30 detik, lalu gosok gigi dan bilas sampai bersih. Penggunaan yang berlebihan dikhawatirkan akan menimbulkan kerusakan gigi.
Buah dan sayur dengan kadar air tinggi
Selain sehat untuk tubuh, buah dan sayuran dengan kadar air yang tinggi juga bermanfaat untuk kesehatan gigi. Mengapa?
Sebab kandungan air yang tinggi, ampuh untuk membersihkan gigi dan gusi dari bakteri dan risiko plak penyebab gini kuning.
Rajin mengonsumsi buah dan sayur kaya air juga membuat produksi air liur meningkat sehingga bisa membantu mendorong sisa makanan di dalam gigi.
Contoh beberapa buah dan sayur yang bermanfaat untuk kebersihan gigi adalah stroberi, nanas, wortel, seledri, dan lainnya.
Menggunakan air garam
Mengapa air garam banyak disebut sebagai pemutih gigi alami? Sebenarnya air garam bisa berfungsi menjaga kebersihan gigi dengan mengurangi penumpukan plak pada gigi.
Selain itu, air garam juga berguna sebagai tambahan dalam rangkaian pembersihan gigi untuk mencegah berbagai penyakit gigi dan mulut.
Menggunakan air lemon atau jeruk nipis
Cara memutihkan gigi dengan jeruk nipis dan lemon juga dinilai efektif. Mengapa?
Sebab lemon mengandung asam sitrat yang dinilai bisa menghilangkan noda pada gigi akibat merokok dan teh.
Namun karena bahan ini mengandung pH yang asam, maka disarankan untuk memilih produk pasta gigi mengandung lemon untuk mengatasi perubahan warna gigi yang menguning.
Menggunakan arang aktif
Activated charcoal atau arang aktif memiliki pori dengan daya serap tinggi yang mampu mengikat zat yang menyebabkan noda kuning. Misalnya tanin.
Selain itu, bahan alami memutihkan gigi ini juga baik untuk menjaga kadar keasaman mulut untuk mencegah pembentukan karang gigi.
Cara pemutihan gigi menguning menggunakan arang aktif adalah dengan menaburkannya di atas sikat gigi atau mencampurkannya dengan air untuk berkumur.
Menggunakan minyak kelapa
Cara memutihkan gigi dengan bahan alami selanjutnya adalah dengan minyak kelapa.
Meskipun terdengar asing, banyak yang sudah menggunakan bahan ini untuk menghilangkan noda kuning.
Minyak kelapa juga dinilai bisa membuat gigi menjadi lebih sehat.
Cara penggunaannya cukup mudah, yaitu:
- Oleskan minyak kelapa secara merata pada gigi setelah menyikat gigi
- Diamkan kurang lebih selama 20 menit
- Bersihkan mulut dengan berkumur
Menggunakan bubuk kunyit
Cara memutihkan gigi kuning yang membandel bisa dengan kunyit.
Bahan ini mampu menghilangkan noda kuning yang menempel pada permukaan gigi, sekaligus mencerahkan warna gigi.
Cara penggunaan bubuk kunyit untuk mengatasi perubahan warna pada gigi antara lain:
- Basahi sikat gigi dan balurkan bubuk kunyit di atasnya
- Lakukan rutinitas menyikat gigi seperti biasa
- Diamkan kurang lebih selama 5 menit, lalu berkumur
- Sikat kembali menggunakan pasta gigi yang biasa dipakai
- Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal
Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Sakit Gigi Saat Puasa Terbukti Ampuh
Penyebab Gigi Kuning
Sebenarnya gigi yang menguning bisa disebabkan oleh beberapa hal seperti faktor genetika, penyakit tertentu, hingga kebiasaan sehari-hari yang bisa mengikis enamel gigi.
Beberapa diantaranya adalah:
Jarang menyikat gigi
Penumpukan plak merupakan akar dari setiap permasalahan yang menyerang kesehatan mulut, termasuk membuat gigi terlihat kuning.
Jika kamu jarang menyikat gigi dan flossing, maka warna putih gigi akan berubah menjadi kusam dan kuning.
Makanan dan minuman tertentu
Kopi, teh, dan minuman mengandung kafein bisa menyebabkan gigi menjadi kuning.
Kebiasaan menyirih, kuning, dan wine juga bisa meninggalkan noda dan plak penyebab gigi kuning.
Selain itu, mengonsumsi makanan dan minuman mengandung pewarna buatan dan tinggi gula juga bisa menyebabkan hal serupa.
Menyikat gigi terlalu keras
Banyak yang berpikir menyikat gigi terlalu keras akan membuat gigi menjadi lebih bersih.
Nyatanya, hal tersebut justru bisa merusak lapisan enamel dan mengekspos lapisan dentin yang berwarna kuning.
Merokok
Kebiasaan satu ini adalah penyebab gigi menguning yang paling umum.
Sebab adanya tar dan nikotin yang bisa memengaruhi warna gigi, bahkan efeknya bisa terlihat dalam waktu yang singkat.
Perokok berat bahkan bisa memiliki warna gigi kecoklatan hingga hitam setelah bertahun-tahun.
Jadi, semakin lama dan banyak mengisap rokok maka warna gigi juga akan semakin pekat.
Penuaan
Bertambahnya usia akan membuat lapisan enamel pelindung gigi perlahan memudar dan terkikis.
Akibatnya, lapisan dentin yang kekuningan akan terlihat.
Warnanya akan semakin pekat jika kamu mengalami masalah gigi yang lain seperti gigi berlubang, karies gigi, dan lainnya.
Maka dari itu, sebaiknya kamu konsultasikan dahulu ya, masalah kesehatan gigi kamu.
Konsultasi dengan dokter sekarang juga sudah semakin mudah lho, karena kamu bisa chat dokter secara online melalui aplikasi Rey.
Bahkan kalau kamu sudah memiliki asuransi kesehatan online dari Rey, kamu bisa chat dokter sepuasnya, tebus obat, rawat inap, hingga rawat jalan gratis.
Klik banner ini yuk, untuk info lebih lanjut!
Pertanyaan Seputar Cara Memutihkan Gigi
Masih bingung dan bertanya-tanya seputar pemutihan gigi?
Coba cek jawabannya pada pertanyaan-pertanyaan berikut ini, ya!
Apakah gigi kuning bisa putih kembali?
Gigi menguning bisa putih kembali, kok!
Selain menggunakan bahan alami, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter untuk mengatasi hal ini secara langsung dan mendapatkan beberapa perawatan seperti:
- Scalling gigi, untuk membersihkan seluruh permukaan gigi dengan alat khusus
- Bleaching gigi, perawatan mengatasi gigi kuning dengan mengoleskan bahan khusus pada permukaan gigi dan menyinarinya dengan sinar laser
- Veneer gigi, perawatan dengan pelapisan bahan khusus yang akan membungkus gigi dan membuatnya lebih putih
Kenapa tidak boleh berkumur setelah sikat gigi?
Pasta gigi banyak mengandung zat yang baik untuk kesehatan mulut, misalnya fluoride.
Selain itu, ada zat tambahan yang digunakan, yaitu sodium lauryl sulphate yang berfungsi sebagai detergen untuk merontokkan sisa makanan pada gigi.
Nah, seringkali berkumur digunakan untuk membilas busa deterjen tersebut.
Namun, tidak dianjurkan berkumur dengan gerakan sangat keras.
Sebab gerakan yang keras dikhawatirkan akan ikut mengangkat fluoride yang seharusnya tetap menempel pada gigi.
Zat ini diperlukan untuk menutup lubang kecil pada sela-sela gigi dan mencegah gigi berlubang.
Gigi yang sehat berwarna apa?
Warna asli gigi manusia sebenarnya bukan putih cemerlang seperti porselen atau susu.
Warna gigi alami yang sehat cenderung putih kekuningan dan agak tembus pandang.
Warna ini berasal dari lapisan enamel, yakni lapisan terluar gigi yang kuat dan keras.
Selain itu, warna gigi yang sehat juga bisa bervariasi dan polikromatik yang dipengaruhi oleh translusensi enamel dan ketebalannya, warna dentin dan ketebalannya, serta warna pulpa.
Warna gigi yang sehat pun bisa bervariasi antara kuning keabuan, putih keabuan, dan putih kekuningan.
Penutup
Sudah terjawab bukan pertanyaan, “agar gigi putih pakai apa, ya?”
Beragam cara memutihkan gigi di atas bisa kamu coba di rumah!
Selain itu, kamu juga perlu melakukan periksakan kesehatan gigi dan mulut ke dokter gigi secara berkala, ya!
Jika masih ada pertanyaan, tuliskan di kolom komentar dan mari berdiskusi!