Apa itu Fat Burner? Pengertian, Efek Samping dan Cara Pakainya

Apa itu Fat Burner? Pengertian, Efek Samping dan Cara Pakainya
Aul Risky
Aul Risky
April 17, 2024
5 menit membaca

Saat ini sudah semakin banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan berat badan yang ideal. 

Selain diet dan rajin olahraga, fat burner juga merupakan salah satu solusi. 

Apa itu fat burner? Mungkin masih banyak yang menanyakan hal ini karena belum mengetahuinya.

Perlu diketahui bahwa fat burner adalah suplemen makanan yang dapat membantu pembakaran lemak dalam waktu cepat. 

Suplemen ini seringkali digunakan untuk membantu menurunkan berat badan dalam waktu cepat.

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Suplemen penghancur lemak ini terbuat dari bahan-bahan alami dan kimia. 

Meskipun saat ini sudah banyak produk semisal yang dijual di pasaran, belum tentu semuanya aman untuk dikonsumsi. 

Oleh karena itu, telitilah sebelum mengonsumsi produk tertentu.

Apakah itu Fat Burner?

Fat burner merupakan zat atau suplemen makanan yang membantu pembakaran lemak berlebih dari tubuh dengan cepat. 

Dalam hal ini, kinerja suplemen tersebut mencakup tiga hal, yaitu :

  •   Meningkatkan metabolisme lemak dalam tubuh (termogenesis).
  •   Memecah dan menghancurkan lemak dalam tubuh (lipolisis).
  •   Menurunkan nafsu makan.

Suplemen pembakar lemak ini umumnya mengandung bahan-bahan seperti kafein, serat larut, ekstrak teh hijau, asam linoleat terkonjugasi, bubuk protein, kromium, yohimbine, L-carnitine, forskolin, raspberry ketone, dan glukomanan.

Perlu diketahui bahwa fungsi fat burner yang sebenarnya adalah menstimulasi proses pembakaran lemak dalam tubuh. 

Jadi, suplemen ini tidak membakar lemak secara langsung. 

Sebab, yang melakukan pembakaran lemak secara langsung adalah pembakaran kalori yang dihasilkan ketika berolahraga atau melakukan diet secara teratur.

Kesimpulannya, suplemen tersebut hanya berfungsi membantu mempercepat dan memperlancar proses pembakaran lemak, bukan penyebab utama dalam menurunkan berat badan. 

Oleh karena itu, jangan disalahpahami bahwa suplemen tersebut otomatis langsung menurunkan berat badan berlebih hanya dengan mengonsumsinya.

Apakah Fat Burner Efektif?

Perlu dicatat bahwa fat burner merupakan suplemen yang membantu pembakaran lemak di dalam tubuh dengan cepat ketika seseorang melakukan aktivitas fisik. 

Kinerjanya akan semakin cepat dan efektif ketika seseorang berolahraga.

Oleh karena itu, jika ditanyakan apakah fat burner efektif? 

Jawabannya adalah Ya, fat burner akan efektif, selama diikuti dengan aktivitas fisik terutama olahraga. 

Lebih maksimal lagi jika dibarengi dengan program diet yang dilakukan secara teratur.

Secara umum, kinerja suplemen tersebut dalam mengatasi kelebihan berat badan adalah sebagai berikut :

  •   Mempercepat proses pembakaran lemak ketika melakukan aktivitas fisik atau olahraga, seperti mengangkat barang, berlari, berjalan, naik tangga, dan semisalnya.
  •   Meningkatkan metabolisme tubuh agar tetap prima dan organ tubuh tetap dalam keadaan normal.
  •   Menghancurkan kalori berlebih dalam tubuh, yang nantinya diubah menjadi energi ekstra. Dengan sebab itu, tubuh terasa lebih prima dan tidak mudah lelah meskipun beraktivitas seharian.
  •   Mengendalikan lemak di dalam tubuh, yang selanjutnya diubah menjadi energi. Oleh karena itu, ketika seseorang selesai makan lalu kembali beraktivitas, suplemen fat burner yang dikonsumsi akan mengikat lemak dalam tubuh.  Setelah diikat, lemak jadi mudah dihancurkan dan diubah menjadi energi. Itulah sebabnya mengapa tubuh tidak mudah lelah atau mengalami dehidrasi.

Apa Efek Samping Fat Burner?

Apakah ada efek samping jika minum fat burner? Jawabannya ada, jika kamu minum produk yang kurang bagus atau minum secara berlebihan. 

Di antara efek samping tersebut adalah sebagai berikut:

1. Mengakibatkan Kelainan Jantung

Salah satu efek samping yang bisa muncul dari minum fat burner adalah kelainan pada jantung. 

Penyebabnya tidak lain karena kandungan kafein dan zat lain yang terkandung di dalam fat burner bisa mengakibatkan denyut nadi dan jantung berdetak lebih cepat. 

Hal inilah yang mengakibatkan munculnya perasaan kurang nyaman akibat jantung berdebar-debar.

Suplemen tersebut juga bisa mengakibatkan terjadinya penyempitan pembuluh arteri jantung. Kondisi seperti ini bisa memicu serangan serangan jantung dadakan. 

Lebih parah lagi jika orang yang mengalaminya ternyata memiliki riwayat penyakit jantung.

Oleh karena itu, tidak sedikit orang yang meninggal akibat minum fat burner

Jika minum kopi saja bisa bikin berdebar, apalagi suplemen tersebut yang memang kadar kafeinnya sangat tinggi.

2. Memicu Tekanan Darah Tinggi

Awalnya, suplemen penghancur lemak tersebut berfungsi menstimulasi organ tubuh dan menjadikan sistem peredaran darah bekerja lebih keras. 

Tidak heran jika penggunaan suplemen tersebut secara berlebihan atau jangka panjang justru memberikan efek negatif berupa penumpukan di pembuluh darah.

Akibat penumpukan tersebut, tekanan darah meningkat dan jumlah oksigen semakin berkurang. 

Oleh karena itu, konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk mengonsumsi suplemen penghancur lemak tersebut.

3. Memicu Insomnia

Kandungan kafein di dalam suplemen fat burner tidak hanya mengakibatkan jantung berdebar-debar. 

Efek negatif lainnya yang juga bisa muncul adalah kesulitan tidur dan insomnia. 

Hanya saja, efek yang satu ini masih bisa diatasi dengan hanya minum fat burner di pagi hari atau siang hari.

4. Mudah Stres dan Panik

Jika suplemen penghancur lemak tersebut dikonsumsi secara berlebihan, akan menimbulkan efek negatif berupa mudah stres dan panik. 

Terkadang pemicu stres dan panik tersebut adalah hal-hal kecil dan sederhana yang seharusnya diabaikan saja atau dihadapi dengan santai.

Mengapa kondisi di atas bisa terjadi? 

Penyebabnya tidak lain karena nutrisi fat burner bisa mengganggu jaringan otak serta menambah ketegangan pada otot sekitar kepala. 

Selain itu, kandungan nutrisinya juga bisa mengakibatkan penyempitan pembuluh darah di daerah kepala. 

Hal inilah yang menjadi pemicu awal terjadinya stres dan panik.

Cara Minum Fat Burner yang Benar

Agar fat burner bekerja lebih maksimal dalam membakar lemak, pastikan kamu meminumnya dengan cara yang benar. 

Untuk detail tata caranya, simak ulasan di bawah ini :

  • Pertama, perhatikan baik-baik petunjuk penggunaan dari suplemen fat burner yang ingin dikonsumsi. 
  • Minum air putih secukupnya dan tidak berlebihan.
  • Kurangi makan nasi, makanan yang manis dan pedas, dan gorengan.
  • Lakukan olahraga secara teratur.
  • Jangan tidur secara berlebihan sehingga badan kurang bergerak.
  • Upayakan cukup tidur malam agar tubuh bisa beristirahat setelah mengkonsumsi fat burner.
  • Terapkan pola hidup sehat, termasuk konsisten dalam program diet yang dijalani.

Baca Juga: Apa Itu Visceral Fat? Cara Menghilangkan dan Penyebabnya

Kesimpulan

Demikianlah penjelasan tentang fat burner dan hal-hal penting lainnya yang berkaitan dengan itu. 

Tentu kamu sudah tidak kebingungan lagi jika mendengarkan istilah tersebut. 

Jika ingin menggunakan produk fat burner tertentu, pastikan kalau produk tersebut betul-betul aman untuk dikonsumsi.

Perlu diingat bahwa fat burner bukanlah obat ajaib yang ketika diminum langsung menurunkan berat badan beberapa kilo hanya dalam waktu seminggu. 

Tidak ada yang seperti itu, kalaupun ada pastinya memiliki efek samping yang besar.

Coba Gratis Rey untuk 2 bulan! Chat dokter dan klaim obat gratis bisa kamu cobain dulu!

Kembali
Rekomendasi Artikel
May 31, 2023
Cepat! 7 Cara Mengatasi Kram pada Kaki dan Penyebabnya

Kaki kram atau leg cramps terjadi ketika saraf motorik pada otot melepaskan secara tiba-tiba, yang...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca
May 15, 2023
Bikin Glowing, 10 Manfaat Vitamin E untuk Kulit Wajah dan Tubuh

Manfaat vitamin E untuk kulit sangatlah penting dan tidak bisa dianggap sepele karena bisa membantu...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca
March 12, 2024
5 Tips Aman Olahraga saat Puasa, Kapan Waktu Terbaiknya?

Saat berpuasa, sebaiknya tetap melakukan olahraga untuk menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Namun, perlu...

Yosephine Yosephine
6 menit membaca