9 Manfaat Hair Mask, Berapa Kali Sebaiknya Dipakai?

9 Manfaat Hair Mask, Berapa Kali Sebaiknya Dipakai?
Dwi Julianti
Dwi Julianti
April 10, 2023
6 menit membaca

Hair mask merupakan perawatan rambut yang kandungannya mampu mengatasi masalah rambut yang kering, rontok, ataupun rusak.

Selain itu, kandungan didalamnya juga berfokus untuk menjaga rambut sehat dengan merawat batang rambut yang membutuhkan perawatan ekstra.

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Yap, ada banyak produk hair mask yang bisa kamu pilih karena nutrisi dan vitamin di dalamnya akan mengatasi berbagai keluhan rambut yang rusak.

Yuk, simak manfaat hair mask sebagai solusi kerusakan rambut di bawah ini!

Apa Manfaat Memakai Hair Mask?

Selain sampo, penggunaan masker rambut banyak diterapkan untuk merawat rambut.

Oleh karenanya, rutin menggunakan hair mask akan menjaga kondisi rambut dari berbagai keluhan, contohnya rambut kering.

Produk perawatan ini juga mudah digunakan dan mengandung bahan yang akan membuat rambutmu kuat, bersih, dan berkilau.

Nah, simak daftar manfaat hair mask selengkapnya berikut ini, ya!

1. Memperbaiki kerusakan rambut

Manfaat hair mask atau masker rambut yang pertama adalah memperbaiki kerusakan rambut akibat berbagai faktor.

Manfaat hair mask atau masker rambut yang pertama adalah memperbaiki kerusakan rambut akibat berbagai faktor.

Misalnya, dari alat styling, paparan sinar UV, polusi, ataupun rambut yang diwarnai.

Penggunaan hair mask khusus bagi rambut yang diwarnai akan membantu memperlambat pemudaran warna rambut.

Dengan begitu, salah satu cara memperbaiki rambut adalah dengan rutin menggunakan produk ini.

Selain itu, hair mask memiliki kegunaan untuk mengembalikan kekuatan rambut dari akar.

Rambut rontok juga bisa diatasi dan diatur sehingga akan meningkatkan kesehatan rambut.

Hair mask dengan kandungan alpukat terbukti membuat rambut lebih kuat karena fungsinya untuk menutup kutikula rambut.

2. Menyehatkan kulit kepala

Masker rambut juga menjadikan rambut jadi lebih sehat karena kandungan lidah buaya di dalamnya.

Yap, tak hanya memperbaiki kerusakan rambut, hair mask dapat menyehatkan kulit kepala kita.

Kandungan aloe vera akan menutrisi rambut dengan vitamin C dan E supaya berbagai masalah kulit dapat teratasi.

Tidak hanya pada hair mask, bahan alami ini juga bisa kamu gunakan secara langsung untuk menyehatkan rambut.

3. Menyuburkan rambut

Selanjutnya, produk perawatan rambut ini bermanfaat untuk menyuburkan rambut.

Nah, cara kerjanya adalah dengan memperbaiki kerusakan folikel sehingga rambut akan jauh lebih subur.

Hair mask yang bagus untuk menyuburkan rambut adalah yang berbahan kayu manis.

Kandungan di dalamnya akan merangsang peningkatan pertumbuhan rambut dan sirkulasi darah di area rambut dan kulit kepala.

4. Melembutkan rambut

Produk ini manfaatnya tidak hanya meningkatkan pertumbuhan rambut, tetapi juga membuat rambut menjadi lebih lembut.

Sebab, hair mask mengandung vitamin E yang berguna untuk memenuhi kebutuhan rambut agar melembutkan di setiap helainya.

Yap, akar rambut yang terpenuhi nutrisinya dari ujung rambut akan membuat rambut menjadi lembut ketimbang sebelum menggunakannya.

Penggunaan masker rambut yang bertujuan untuk melembutkan, bisa kamu pilih pada produk yang mengandung coconut oil, aloe vera, shea butter, atau avocado.

5. Menjaga kelembapan rambut

Terakhir, masker rambut berguna dalam menjaga kelembapan rambut.

Yap, karena berperan seperti moisturizer, maka fungsinya juga termasuk mengatasi rambut yang memiliki tekstur kasar.

Jika tertarik menggunakannya untuk menjaga kelembapan rambut, kamu dapat memilih hair mask dengan kandungan susu, madu, ataupun minyak zaitun.

6. Mengurangi kerontokan 

Hair mask yang mengandung bahan-bahan alami seperti minyak kelapa, minyak almond, atau lidah buaya dapat memberikan nutrisi pada akar rambut dan membantu menguatkan rambut.

Namun, efektivitas hair mask dalam mengurangi kerontokan rambut juga tergantung pada penyebab kerontokan rambut itu sendiri.

Jika kerontokan rambut disebabkan oleh faktor internal seperti masalah hormonal atau gangguan kesehatan, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat

7. Mengurangi Ketombe

Salah satu manfaat masker rambut yakni mengurangi ketombe.

Hair mask yang mengandung bahan-bahan seperti cuka sari apel, tea tree oil, atau lidah buaya dapat membantu mengurangi ketombe pada kulit kepala.

Bahan-bahan ini memiliki sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri yang dapat membantu membersihkan kulit kepala dari kotoran dan bakteri penyebab ketombe. 

Namun, penting untuk diketahui bahwa hair mask tidak bisa menghilangkan ketombe secara permanen, tetapi hanya membantu mengurangi dan mencegahnya dari kambuh kembali.

Baca Juga: 8 Manfaat Moisturizer bagi Kulit, Kapan Waktu Menggunakannya?

8. Mengembalikan warna rambut kusam

Hair mask yang mengandung bahan-bahan alami seperti kopi, coklat, atau teh hitam dapat membantu memberikan warna pada rambut yang kusam dan membuat rambut terlihat lebih hidup. 

9. Meningkatkan kilau rambut

Masker rambut dapat meningkatkan kilau rambut karena bahan-bahan yang terkandung di dalamnya dapat membantu menjaga kelembapan rambut dan membuat rambut lebih sehat.

Masker rambut dapat meningkatkan kilau rambut karena bahan-bahan yang terkandung di dalamnya dapat membantu menjaga kelembapan rambut dan membuat rambut lebih sehat.

Saat rambut kekurangan kelembapan, rambut akan terlihat kusam dan kering.

Bahan-bahan alami seperti minyak kelapa, madu, atau yogurt yang sering terdapat dalam hair mask, dapat menembus ke dalam rambut dan memberikan nutrisi pada rambut. 

Bahan-bahan ini juga membantu melembapkan rambut dan mencegah kerusakan rambut, sehingga rambut terlihat lebih sehat dan berkilau.

Membership kesehatan yang memberikan akses ke asuransi kesehatan

Pertanyaan Seputar Manfaat Hair Mask

Setelah mengetahui 5 manfaat hair mask tersebut, apakah kamu tertarik menggunakan produk hair care yang satu ini?

Terpenting, pilihlah produk yang sesuai dengan kebutuhan dan jenis rambut milikmu, ya!

Nah, berikut adalah pembahasan lebih lanjut seputar hair mask yang perlu kamu ketahui.

Kapan sebaiknya menggunakan hair mask?

Waktu penggunaan akan berbeda-beda sesuai dengan kondisi rambut.

Umumnya, penggunaannya pada helai rambut rusak sebaiknya hanya seminggu sekali.

Jika kamu memiliki rambut normal atau masalah kerusakan yang tidak terlalu parah, maka gunakanlah dua kali dalam satu bulan.

Yap, jangan terlalu sering menggunakan masker rambut karena akan menyebabkan kulit kepala mengering.

Penggunaan hair mask memang memiliki banyak manfaat, yaitu mencegah kerusakan rambut, membuat rambut berkilau, ataupun mengatasi rambut kering.

Hal ini akan membuat tampilan rambut menjadi jauh lebih baik.

Hair mask dulu atau conditioner?

Gunakanlah masker rambut terlebih dahulu sebelum kamu mengaplikasikan conditioner.

Oleskan hair mask pada rambut secara merata, setelah itu penggunaan conditioner baru dilakukan.

Sebab, folikel rambut setelah keramas akan terbuka sehingga akan memudahkan hair mask untuk terserap masuk.

Dengan begitu, nutrisi di dalamnya akan terserap dari akar hingga ujung rambut.

Baca Juga: Elegan, 16 Inspirasi Warna Cat Rumah Minimalis!

Apa bedanya hair mask dan creambath?

Hair mask biasanya digunakan untuk perawatan rambut yang rusak, salah satunya adalah kondisi di mana rambut kasar.

Sementara itu, creambath adalah perawatan rambut dasar untuk kamu yang rambutnya tidak terlalu bermasalah.

Aktivitas creambath juga melibatkan pijatan sedangkan hair mask dilakukan tanpa pijatan.

Apakah setelah memakai masker rambut harus keramas lagi?

Setelah memakai masker rambut, kamu tidak perlu keramas menggunakan sampo untuk membersihkan kepala dan rambut.

Yap, cukup bilas kulit kepala dan rambut menggunakan air bersih agar sisa masker tidak menempel.

Hal ini penting dilakukan agar residu tidak menempel di kulit kepala dan rambut sehingga memicu munculnya ketombe.

Baca Juga: 15 Warna Rambut yang Bagus Sesuai Warna Kulit, Bikin Wajah Cerah!

Penutup

Manfaat hair mask akan membuat rambut lebih sehat, terutama hair mask dengan kandungan lidah buaya yang nutrisinya membuat rambut indah.

Namun, jangan lupa membersihkan rambut setelah penggunaan hair mask, ya!

Selain itu, pilihlah produk yang sesuai dengan jenis rambut dan keluhannya.

Ada pertanyaan lebih lanjut tentang topik ini? Yuk, tulis di bawah!

Coba Gratis Rey untuk 2 bulan! Chat dokter dan klaim obat gratis bisa kamu cobain dulu!

Kembali
Rekomendasi Artikel
July 5, 2023
Selain Nasi, 17 Makanan Tinggi Karbohidrat dan Jumlah Kandungannya

Karbohidrat adalah zat gizi penting bagi tubuh yang berfungsi sebagai sumber energi. Data dari hasil Studi...

Yosephine Yosephine
9 menit membaca
August 11, 2023
Alami! 12 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dengan Cepat

Flek hitam adalah masalah yang sering dihadapi oleh banyak orang. Flek hitam dapat muncul karena...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca
February 24, 2024
8 Penyebab Alergi Kulit dan Jenisnya yang Wajib Diketahui

Alergi kulit atau disebut juga dengan dermatitis kontak alergi merupakan kondisi yang dapat terjadi ketika...

Aul Risky Aul Risky
6 menit membaca