Apakah Boleh Sikat Gigi saat Puasa? Hukum Menyikat Gigi Siang Hari!

Apakah Boleh Sikat Gigi saat Puasa? Hukum Menyikat Gigi Siang Hari!
Dwi Julianti
Dwi Julianti
March 14, 2023
5 menit membaca

Selama menjalankan puasa, terdapat beberapa aturan yang harus diperhatikan, salah satunya adalah larangan untuk makan dan minum dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari.

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara hidup sehat? Temukan rahasianya di sini

Namun, seringkali muncul pertanyaan mengenai aktivitas lain yang diperbolehkan atau tidak selama menjalankan puasa, salah satunya adalah sikat gigi.

Apakah boleh sikat gigi saat puasa?

Pertanyaan ini sering menjadi perdebatan, sehingga perlu untuk memahami aturan dan penjelasan dari sumber yang tepat untuk mengetahui jawabannya.

Lalu, bagaimana hukum menyikat gigi saat berpuasa?

Yuk, simak penjelasannya di bawah ini!

Apakah Boleh Sikat Gigi saat Puasa di Siang Hari?

Apakah Boleh Sikat Gigi saat Puasa di Siang Hari? Dalam kitab al-Majmu', Syarah Al-Muhadzdzab, Imam Nawawi menjelaskan bahwa seseorang yang menggunakan siwak basah atau cabang kayu yang lepas tertelan, maka puasanya batal.

Dalam kitab al-Majmu’, Syarah Al-Muhadzdzab, Imam Nawawi menjelaskan bahwa seseorang yang menggunakan siwak basah atau cabang kayu yang lepas tertelan, maka puasanya batal.

Nah, berdasarkan pendapat di atas, menyikat gigi bisa dianggap membatalkan puasa jika pasta atau airnya tertelan atau sengaja ditelan ke tenggorokan. 

Jika tidak ada air yang tertelan, maka sikat gigi maupun bersiwak tidak akan membatalkan puasa.

Namun, jika sikat gigi di siang hari setelah dzuhur, hukumnya menjadi makruh. 

Karena itu, untuk kamu yang ingin menjaga kebersihan dan kesehatan gigi, perlu untuk berhati-hati saat menyikat gigi.

Baca Juga: Bagaimana Cara Minum Obat saat Puasa yang Benar?

Kapan Batas Gosok Gigi saat Puasa?

Kapan Batas Gosok Gigi saat Puasa? Penjelasan MUI tentang menggosok gigi saat puasa adalah boleh dilakukan, terlebih jika dilakukan di pagi hari.

Penjelasan MUI tentang menggosok gigi saat puasa adalah boleh dilakukan, terlebih jika dilakukan di pagi hari.

Kalau dilakukan sebelum dzuhur, hukumnya boleh. Bahkan dianjurkan karena bermaksud untuk membersihkan gigi dan mulut.

Sementara itu, jika dilakukan setelah waktu dzuhur atau siang hari, maka hukumnya makruh. Artinya, aktivitas ini dianjurkan untuk ditinggalkan, namun tidak berdosa jika dikerjakan.

Jadi bisa disimpulkan bahwa waktu yang tepat menyikat gigi adalah sebelum subuh hingga sebelum waktu dzuhur tiba.

Namun yang perlu diperhatikan adalah jika air yang digunakan untuk berkumur ikut tertelan, maka puasa seseorang bisa menjadi batal. 

Karena itu, berkumur-kumur pada saat menjalankan ibadah puasa tidak boleh terlalu dalam agar tidak menelan air. 

Apakah Boleh Sikat Gigi Memakai Odol saat Puasa?

Di antara hal-hal yang membatalkan puasa saat melaksanakan ibadah bulan Ramadan adalah memasukkan benda ke rongga rubuh dengan sengaja, termasuk mulut.

Lalu, bagaimana dengan sikat gigi dengan pasta gigi? Apakah boleh?

Muhammad Anis Sumaji dan Najmuddin Zuhi dalam buku 125 Masalah Puasa, menuliskan bahwa menggunakan siwak atau sejenisnya, seperti sikat gigi dengan pasta gigi diperbolehkan saat berpuasa.

Alasannya, sikat gigi baik yang menggunakan pasta maupun tidak, hanya sebatas memasukkan sesuatu ke dalam mulut yang dikeluarkan lagi. 

Kendati belum ada sikat gigi dan pasta di zaman Nabi Muhammad SAW, pendapat ulama yang membolehkan hal ini boleh dilakukan merujuk pada ulasan Imam Nawawi dalam kitab al-Majmu’, syarah al-muhadzdzab.

Membership kesehatan yang memberikan akses ke asuransi kesehatan

Apakah Boleh Sikat Gigi Saat Puasa Senin Kamis?

Bolehkah sikat gigi saat puasa senin kamis? Sebenarnya hal ini sama saja dengan hukum sikat gigi saat puasa Ramadan. 

Bersiwak atau sikat gigi saat puasa diperbolehkan, bahkan cenderung dianjurkan bagi yang ingin menjaga kebersihan gigi dan mulut.

Namun, disarankan untuk melakukannya di pagi hari atau malam hari. 

Menyikat gigi di siang hari, tepatnya setelah dzuhur akan menyebabkan hukumnya menjadi makruh. Artinya, disarankan untuk ditinggalkan. Namun, jika dilakukan pun tidak apa-apa. 

Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Sakit Gigi Saat Puasa Terbukti Ampuh

Bagaimana Mengatasi Bau Mulut saat Puasa?

Mulut yang kering saat puasa sering menjadi penyebab bau mulut.

Selain sikat gigi saat sedang berpuasa, berikut beberapa cara untuk mengatasi bau mulut:

Membersihkan mulut setelah sahur dan berbuka

Menyikat gigi disebut bisa membersihkan sekitar 60 persen kotoran dari permukaan gigi. Namun, belum menjangkau sela-sela gigi dengan optimal.

Padahal, sisa makanan yang menyelip ini yang berpotensi menyebabkan bau mulut.

Nah, untuk membersihkannya kamu bisa menggunakan alat seperti benang gigi agar gigi bersih menyeluruh.

Selain itu, jangan lupa untuk membersihkan lidah dan gusi.

Pastikan bagian putih pada permukaan lidah bersih.

Sementara pada gusi, bisa dibersihkan menggunakan alat lembut atau jari. Paling tidak selama 2 menit.

Gunakan obat kumur

Menghindari bau tidak sedap saat puasa bisa dilakukan dengan berkumur menggunakan obat kumur. Gunakan obat kumur antibakteri yang banyak dijumpai di pasaran. 

Memerhatikan asupan makanan dan minuman

Hindari mengonsumsi terlalu banyak produk susu saat sahur.

Sebab, susu mengandung protein jenis tertentu yang saat terurai bisa menyebabkan bau mulut.

Selain itu, hindari merokok, mengonsumsi makanan pedas, dan hindari asupan kafein.

Cobalah untuk makan-makanan sehat dan seimbang.

Penuhi kebutuhan cairan

Untuk mengatasi bau tidak sedap sangat dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan cairan saat buka dan sahur. 

Minum paling tidak delapan gelas atau dua liter sehari.

Air putih merupakan pilihan cairan terbaik saat puasa yang mudah diserap oleh tubuh.

Selain itu, perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayur yang banyak mengandung air.

Selain itu, hindari terlalu banyak minuman manis karena bisa menyebabkan masalah kesehatan lainnya.

Baca Juga: Ampuh! 11 Cara Mengatasi Sariawan saat Puasa dengan Cepat

Penutup

Nah, sekarang sudah tahu kan hukum sikat gigi saat puasa?

Menjaga kesehatan gigi dan mulut saat puasa sangat penting dilakukan. Namun, kamu juga perlu menaati kewajiban sebagai umat muslim

Melakukan sikat gigi atau bersiwak dianjurkan dilakukan di pagi hari dan malam hari.

Sebenarnya tidak ada larangan untuk melakukan seusai waktu dzuhur.

Namun, aktivitas ini lebih dianjurkan untuk ditinggalkan.

Jika masih ada pertanyaan seputar sikat gigi saat puasa, jangan ragu menuliskannya di kolom komentar, ya!

Membership Kesehatan dari Rey. Mulai dari 35rban per bulan.

Tags
Kembali
Rekomendasi Artikel
August 23, 2022
13 Manfaat Tahu yang Belum Banyak Diketahui

Manfaat tahu tergolong cukup beragam.  Tahu adalah salah satu jenis makanan yang sangat disukai oleh...

Yosephine Yosephine
9 menit membaca
March 20, 2023
7 Manfaat Rumput Laut yang Menakjubkan untuk Kesehatan

Pencinta sushi tentu sudah tidak asing dengan rumput laut atau seaweed.  Tidak hanya sushi, rumput...

Suhartantowi Lauw Suhartantowi Lauw
6 menit membaca
October 24, 2023
Apakah Radang Tenggorokan Boleh Minum Es?

Gejala radang tenggorokan biasanya berupa rasa nyeri, kering dan gatal di area tenggorokan.  Kondisi ini...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca