[Rey x Saturdays] Member Rey Bisa Klaim Kacamata Gratis?

[Rey x Saturdays] Member Rey Bisa Klaim Kacamata Gratis?
Yosephine
Yosephine
May 31, 2023
5 menit membaca

Kesehatan berkualitas tinggi sudah seharusnya menjadi hak semua orang. 

Berangkat dari situ, Rey bekerja sama dengan brand kacamata lokal Saturdays untuk menghadirkan perlindungan berkualitas bagi mata kamu!

Mulai berlangganan membership Rey, kamu bisa mengklaim kacamata gratis. 

Manfaat Apa Saja yang Kamu Dapatkan?

Kamu bisa mendapatkan manfaat kacamata Saturdays sebanyak 1 (satu) kali dalam 2 (dua) tahun per member dengan ketentuan berikut:

  • Kacamata jenis SATURDAYS Vibe dengan nominal maksimal hingga Rp795.000 khusus pemilik membership Outpatient Care Platinum/Diamond dan Complete Care Platinum.
  • Kacamata jenis SATURDAYS dengan nominal maksimal hingga Rp1.295.000 khusus pemilik membership Outpatient Care Platinum/Diamond dan Complete Care Diamond.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, nikmati manfaat kacamata kamu dari Rey!

Bagaimana Cara Mendapatkan Manfaat Ini?

Baik member lama atau baru dapat memenuhi syarat untuk mendapatkan manfaat ini ketika memiliki paket membership sesuai Syarat dan Ketentuan.

Ketika kamu memenuhi syarat, kamu akan mendapatkan e-mail berisikan kode voucher redeem kacamata dalam 15 hari setelah mendaftar paket membership yang tepat.

Ikuti langkah berikut untuk menggunakan kode voucher pada toko fisik Saturdays: 

  1. Hubungi tim ReyCare untuk mengkonfirmasi klaim kacamata Saturdays.
  2. Datang ke toko Saturdays dengan menunjukkan identitas diri berupa KTP dan kode voucher.
  3. Pilih tipe kacamata yang sesuai dengan ketentuan.
  4. Foto dan kirim bukti klaim kacamata Saturdays kepada tim ReyCare.

Atau kamu juga bisa mengikuti langkah berikut untuk mengklaim kacamata secara online: 

  1. Hubungi tim ReyCare untuk mengkonfirmasi klaim kacamata Saturdays.
  2. Tunggu sampai tim ReyCare memasukkan kamu ke dalam grup koordinasi antara pihak Saturdays dan Rey via WhatsApp.
  3. Tim ReyCare akan meminta data berupa foto identitas KTP, screenshot e-mail yang berisi kode voucher, serta foto hasil pemeriksaan mata dari dokter spesialis mata.
  4. Pihak Saturdays akan mengatur pengiriman kacamata ke alamat kamu.
  5. Pilih tipe kacamata yang sesuai dengan ketentuan.
  6. Ketika paket sudah sampai, foto dan kirim bukti penerimaan kacamata Saturdays kepada tim ReyCare.

Bagaimana Cara Menjadi Member Rey?

Kamu bisa menjadi member Rey dengan mengikuti langkah berikut:

  1. Buka halaman membership Rey di sini.
  2. Pilih paket tahunan Rey Outpatient Care dengan plan Platinum atau Diamond.
  3. Tambah plan Diamond atau Platinum produk Complete Care.
  4. Lanjutkan dan isi data. Pastikan kamu sudah menyiapkan KTP, juga Kartu Keluarga (Khusus plan Keluarga).
  5. Lakukan pembayaran sampai berhasil. 

Setelah pembayaran terverifikasi, kamu bisa mendapatkan kode voucher via e-mail dalam 15 hari. Apabila kamu sudah menjadi member Rey dan ingin mendapatkan manfaat ini, kamu juga bisa menghubungi tim ReyCare untuk meng-upgrade membership kamu.

Syarat dan Ketentuan

  1. Manfaat berlaku bagi member lama maupun baru yang memenuhi syarat.
  2. Manfaat berlaku bagi member yang berusia 7 tahun hingga 99 tahun.
  3. Manfaat hanya berlaku untuk member dengan pembelian tahunan, khusus kombinasi plan Diamond dan/atau Platinum dari produk Rey Outpatient Care (rawat jalan) + Complete Care (semua risiko rawat inap). 
  4. Manfaat berlaku untuk paket Individu maupun Keluarga.
  5. Klaim manfaat kacamata hanya berlaku 1 (satu) kali dalam 2 (dua) tahun per Tertanggung (member Rey).
  6. Manfaat kacamata hanya berlaku untuk kacamata medis dengan kebutuhan koreksi mata minus, plus, dan cylindris. 
  7. Manfaat kacamata tidak berlaku untuk jenis kacamata hitam.
  8. Manfaat kacamata tidak berlaku untuk jenis kacamata hasil kolaborasi antara Saturdays dengan brand lain.
  9. Tipe kacamata yang dapat di-klaim tergantung dari jenis produk membership Rey yang dimiliki, disertai rincian sebagai berikut:
    1. Kacamata jenis SATURDAYS Vibe dengan nominal maksimal hingga Rp795.000 untuk pemilik membership Rey Outpatient Care Platinum/Diamond dan Complete Care Platinum.
    2. Kacamata jenis SATURDAYS dengan nominal maksimal hingga Rp1.295.000 untuk pemilik membership Rey Outpatient Care Platinum/Diamond dan Complete Care Diamond.
  10. Member diperbolehkan untuk menukar kacamata dengan nominal lebih dari maksimal dengan ketentuan bahwa kelebihan pembayaran sepenuhnya ditanggung oleh member.
  11. Khusus seluruh member anak usia 7 hingga 9 tahun, kacamata yang dapat diklaim hanya jenis kacamata SATURDAYS Junior dengan nominal maksimal hingga Rp795.000.
  12. Member yang mendapatkan manfaat tipe kacamata SATURDAYS diperbolehkan untuk: 
    1. Menukar kacamata dengan tipe di bawah SATURDAYS dengan ketentuan sisa nominal voucher tidak dapat diuangkan. 
    2. Menukar kacamata dengan 2 (dua) pasang kacamata tipe SATURDAYS Vibe dengan ketentuan bahwa kelebihan pembayaran sepenuhnya ditanggung oleh member.
  13. Manfaat klaim kacamata berlaku ketika: 
    1. Member baru sudah melewati masa free-look (14 hari setelah member menjadi anggota Rey). 
    2. Member lama yang telah memilih kombinasi produk yang memenuhi syarat, sudah melewati ulang tahun polis.
  14. Manfaat dapat dilakukan sampai dengan 1 tahun, sesuai dengan berlakunya masa polis.
  15. Manfaat klaim kacamata berlaku di seluruh toko Saturdays, baik online maupun offline.
  16. Manfaat klaim meng-cover frame dan lensa kacamata.
  17. Manfaat klaim kacamata tidak dapat diwakilkan atau dipindahtangankan.
  18. Member wajib menunjukkan beberapa data untuk melakukan klaim, seperti: 
    1. Hasil pemeriksaan dari dokter spesialis mata atau hasil pemeriksaan mata di toko offline Saturdays.
    2. Identitas diri berupa KTP.
    3. E-mail dari Rey yang berisi kode voucher unik.
  19. Member wajib memberikan foto bukti tagihan kacamata.
  20. Manfaat ini tidak dapat digabung dengan manfaat dan/atau promo lainnya.
  21. Semua penjaminan kesehatan dibatasi oleh pengecualian produk asuransi yang ada di dalam paket membership yang kamu pilih. 
  22. Rey berhak untuk mengubah, memperpanjang/menghentikan manfaat dan/atau mengubah syarat & ketentuan atas kebijakannya sendiri setiap saat tanpa pemberitahuan sebelumnya. 
  23. Rey berhak melakukan pembatalan transaksi/penggunaan manfaat tanpa pemberitahuan sebelumnya, jika terdapat indikasi penipuan/penyalahgunaan/alasan lainnya.
  24. Dengan menjadi member Rey, kamu telah sepakat untuk tunduk pada Syarat & Ketentuan Layanan & Pemberitahuan Privasi dari Rey.
Yosephine
Yosephine

Yos adalah penulis artikel SEO dengan pengalaman menulis lebih dari tiga tahun. Dia menguasai berbagai topik, termasuk gaya hidup, kesehatan, personal finance, dan asuransi. Selain daripada penulisan artikel SEO, Yos juga mempunyai pengalaman menulis dalam copywriting dan UX writing.

Kembali
Rekomendasi Artikel
January 17, 2023
#SolusiSehatSetiapSaat Buat Milanisti!

Tak sedikit kalangan yang ingin bercita-cita menjadi pemain sepak bola profesional dan permainan ini tidak...

Yosephine Yosephine
2 menit membaca
June 13, 2023
Daripada Bingung, Minta Rey Kupas Tuntas Asuransi Kamu!

Asuransi selalu menjadi produk yang kompleks. Terutama jika harus melihat ketentuannya yang cukup banyak dan...

Yosephine Yosephine
5 menit membaca
May 31, 2023
[Rey x Saturdays] Member Rey Bisa Klaim Kacamata Gratis?

Kesehatan berkualitas tinggi sudah seharusnya menjadi hak semua orang.  Berangkat dari situ, Rey bekerja sama...

Yosephine Yosephine
5 menit membaca