Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia, Elon Musk Posisi Berapa?

Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia, Elon Musk Posisi Berapa?
Dwi Julianti
Dwi Julianti
January 31, 2023
7 menit membaca

Orang-orang dengan total kekayaan terbanyak di dunia memiliki peran yang sangat besar terhadap kondisi ekonomi, sosial, dan politik global.

Nah, urutan orang terkaya di dunia setiap detiknya bisa saja berubah.

Hal ini tentunya disebabkan oleh akumulasi keuntungan dan kerugian yang dimiliki oleh perusahaan atau bisnisnya.

Oleh sebab itu, roda ekonomi yang setiap saat terus berjalan, membuat perputaran uang selalu berpindah dari satu bisnis ke bisnis lainnya.

Deretan orang yang paling kaya di dunia berikut ini sukses mempertahankan kekayaannya bahkan mencapai puncak kekayaan.

Simak selengkapnya berikut ini!

Daftar Orang Terkaya di Dunia

Jika membahas topik seputar orang terkaya di dunia, kamu mungkin sudah tidak asing dengan nama Bill gates ataupun Elon Musk.

Dua tokoh ini memang kerap menduduki posisi puncak dengan kekayaan mencapai nominal triliunan rupiah.

Selain dua nama tersebut, siapa lagi yang masuk dalam deretan nama orang terkaya di dunia?

Forbes mencatat secara rutin merilis deretan nama yang memiliki total kekayaan terbesar.

Berikut adalah daftar 10 orang terkaya di dunia versi Forbes.

1. Bernard Arnault ($204 Miliar) Rp3.141

Bernard Arnault menempati posisi pertama sebagai orang terkaya di dunia dan merupakan pemilik dari brand Louis Vuitton dan Sephora.
Sumber: Wikimedia Commons

Kamu pasti sudah tidak asing dengan brand Louis Vuitton dan Sephora, bukan?

Bernard Arnault menempati posisi pertama sebagai orang terkaya di dunia dan merupakan pemilik dari brand Louis Vuitton dan Sephora.

Yap, Bernard Arnault adalah CEO dari LVMH Moët Hennessy Louis Vuitton (biasa disingkat LVMH).

LVMH adalah perusahaan barang mewah terbesar di dunia yang dikenal lewat produk tas mewahnya.

Selain itu, Bernard Arnault juga mengakuisisi beragam perusahaan fashion mewah lainnya, misalnya Loewe, Marc Jacobs, Sephora, dan Christian Dior.

Bernard Arnault merupakan orang terkaya di dunia yang memiliki kekayaan bersih mencapai $204 Miliar atau sekitar Rp3.141 triliun

Namun, tentunya urutan ini bisa sewaktu-waktu berubah, sesuai dengan akumulasi kekayaan yang berhasil dikumpulkan pada periode waktu tertentu.

2. Elon Musk ($146,5 Miliar)

Elon Musk masuk dalam peringkat kedua dalam daftar orang terkaya di dunia dengan estimasi kekayaan sebesar $146,5 Miliar atau sekitar Rp 2.256 triliun.

Tentunya, kamu sudah sering mendengar tentang sosok ini lewat produknya, yaitu mobil listrik Tesla.

Namun, kekayaan Elon Musk tidak hanya digunakan pada perusahaan Tesla, tetapi juga untuk menjalankan SpaceX dan Neuralink.

3. Gautam Adani ($124,7 Miliar)

Gautam Adani adalah pengusaha asal India yang memiliki kekayaan mencapai $124,7 Miliar atau sekitar Rp1.920 triliun.

Sebagai seorang pebisnis ternama dunia, kekayaannya berhasil menyalip Jeff Bezos dalam jajaran orang terkaya di dunia.

Gautam Adani merupakan ketua dan pendiri Adani Group, yaitu konglomerasi pelabuhan dan energi dari di India yang memiliki enam perusahaan publik.

4. Jeff Bezos ($118,3 Miliar)

Jeff Bezos terkenal sebagai pendiri Amazon, yaitu perusahaan teknologi multinasional asal Amerika.

Sebelumnya, posisinya pernah masuk dalam daftar orang terkaya peringkat pertama.

Sebagai miliarder dunia, Jeff Bezos mengakumulasikan kekayaan sebesar $118,3 Miliar, yaitu sekitar Rp1.822 triliun.

Nah, saat masih merintis, Jeff Bezos memulai bisnisnya dari sebuah garasi di Seattle.

5. Warren Buffett ($111 Miliar)

Warren Buffett terkenal sebagai salah satu investor paling sukses di dunia.

Selain sebagai investor, kekayaannya yang mencapai nominal $111 Miliar atau sekitar Rp1.709 triliun ini juga berasal dari perusahaan konglomerat multinasional miliknya, yaitu Berkshire Hathaway.

Oleh sebab itu, akumulasi kekayaan tersebut tidak hanya berasal dari investasi melalui kepemilikan saham, tetapi juga lewat bisnis.

Baca Juga: Terbaru, Ini 20 Cara Mendapatkan Uang dari Internet!

6. Larry Ellison ($109,8 Miliar)

Orang terkaya keenam di dunia saat ini adalah Larry Ellison.

Kekayaan miliknya mencapai $109,8 Miliar atau sekitar Rp1.691 triliun yang berasal dari Oracle.

Oracle merupakan perusahaan teknologi komputer dan Larry Ellison bertindak sebagai salah satu pendiri dan pemimpinnya.

Kekayaan Larry Ellison juga berasal dari saham yang dimilikinya di Pulau Lanal sebesar 98 persen.

Sebagai pemegang saham Pulau Lanal, tentu saja nggak heran kalau Larry Ellison masuk ke dalam daftar jajaran orang terkaya di dunia.

7. Bill Gates ($103,6 Miliar)

Bill Gates menempati posisi ketujuh di daftar orang terkaya di dunia saat ini dengan total kekayaan mencapai $103,6 miliar atau sekitar Rp1.593 triliun.
Sumber: Wikimedia Commons

Bill Gates menempati posisi ketujuh di daftar orang terkaya di dunia saat ini dengan total kekayaan mencapai $103,6 miliar atau sekitar Rp1.593 triliun.

Sejak tahun 1987, Bill Gates sudah sering masuk dalam jajaran orang terkaya di dunia karena keberhasilannya mendirikan Microsoft, yaitu perusahaan perangkat lunak terbesar di dunia.

Total kekayaan Bill Gates tentu berubah setiap tahunnya, jadi kamu tetap perlu up to date.

Bill Gates juga merupakan salah satu orang terkaya di dunia yang terkenal dermawan.

Pasalnya, Bill Gates dan istrinya merupakan pendiri yayasan amal swasta terbesar di dunia.

Melalui Bill & Melinda Gates Foundation, Bill Gates aktif melakukan amal dan donasi ke berbagai organisasi dan institusi penelitian.

8. Mukesh Ambani ($89,9 Miliar)

Mukesh Ambani adalah seorang industrialis dan orang kaya asal India.

Mukesh menempati posisi ke-8 orang terkaya di dunia dengan kekayaan yang mencapai $89,9 miliar atau sekitar Rp1.383 triliun.

Kekayaan Mukesh berasal dari usahanya, yaitu Reliance Industries Ltd.

Perusahaan ini bergerak di sektor petrokimia, telekomunikasi, minyak dan gas, serta retail.

9. Carlos Slim Helu ($87,6 Miliar)

Carlos Slim Helu merupakan orang terkaya ke-9 di dunia.

Ia tercatat sebagai orang terkaya di Meksiko sekaligus masuk dalam daftar 10 orang terkaya di dunia tahun 2022 versi Forbes.

Total kekayaannya mencapai $87,6 miliar atau sekitar Rp1.350 triliun.

Usahanya bergerak di sektor telekomunikasi multinasional, yaitu America Movil.

10. Larry Page ($80 Miliar)

Larry Page adalah pendiri Google di tahun 1998 bersama Sergey Brin.

Sebagai pendiri perusahaan teknologi terbesar di dunia, Larry Page mencatatkan kekayaan senilai $80 miliar atau Rp1.233 triliun.

Selain itu, Larry Page juga mendirikan Pagerank, yaitu algoritma peringkat di mesin pencari.

Larry Page bersama Sergey Brin sempat mendapatkan penghargaan The Marconi Prize atas jasanya dalam bidang telekomunikasi.

Baca Juga: Apa Itu Premi Asuransi? Pengertian, Jenis, dan Cara Menghitungnya!

Pertanyaan Seputar Orang Terkaya

Berikut adalah daftar pertanyaan yang kerap diajukan terkait dengan daftar orang terkaya di dunia dan Indonesia.

Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

Siapa orang terkaya no 1 di dunia?

Majalah Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di tahun 2022, yaitu Elon Musk, dengan akumulasi kekayaan sebesar $219 Miliar (Rp3.357 triliun) di periode tersebut.

Namun, berdasarkan data terbaru dari Forbes secara real-time , diketahui bahwa Bernard Arnault berhasil menduduki posisi puncak tersebut dengan kekayaan sebesar $204 Miliar (Rp3.141 triliun).

Oleh karenanya, posisi orang terkaya dunia saat ini dipegang oleh Bernard Arnault.

Sementara itu, data yang sama menunjukkan penurunan kekayaan Elon Musk yang berada di nominal $146,5 Miliar (Rp 2.256 triliun).

Hal ini menunjukkan bahwa fluktuasi kekayaan bisa berubah-ubah sesuai dengan harga saham dan nilai tukar saat itu.

Siapa orang terkaya no 1 di Indonesia?

Saat artikel ini ditulis, peringkat pertama sebagai orang terkaya di Indonesia adalah Low Tuck Kwong.

Low Tuck Kwong adalah pendiri Bayan Resources Tbk (BYAN), yaitu sebuah perusahaan pertambangan batu bara di Indonesia.

Kekayaannya mencapai $28 miliar atau sekitar Rp429 triliun sehingga berhasil menyalip posisi Michael dan Budi Hartono yang sebelumnya selalu berada pada peringkat satu dan dua.

Baca Juga: Cara Menabung 10 Juta Dalam 3 Bulan

Untuk menjadi orang kaya, tentu bukanlah hal yang mudah namun membutuhkan kepintaran dalam hal mengelola keuangan.

Salah satu cara mengelola keuangan adalah dengan memiliki polis asuransi. 

Asuransi berperan penting dalam perencanaan finansial, khususnya untuk melindungi keuanganmu. 

Apalagi biaya rumah sakit terus meningkat setiap tahunnya sehingga kita perlu memiliki asuransi kesehatan agar tidak perlu memikirkan biaya rumah sakit yang mahal.

Tidak perlu takut premi asuransi yang mahal, karena sekarang sudah ada asuransi kesehatan online dari Rey yang memiliki premi terjangkau tapi menyediakan manfaat yang lengkap.

Manfaatnya mulai dari chat dokter, tebus obat, rawat inap, rawat jalan, dan lainnya yang semua bisa diakses secara gratis!

Info selengkapnya, kamu bisa klik di bawah ini, ya. 

Penutup

Sebagai catatan, saat kamu membaca artikel ini, mungkin saja terjadi perubahan posisi dalam daftar di atas.

Jika ingin melihat posisi terupdate setiap saat, kamu bisa mengakses The Real-Time Billionaires List oleh Forbes.

Nah, setelah membaca deretan orang terkaya di dunia tersebut, apa tanggapanmu?

Silakan berkomentar lewat kolom di bawah ini, ya!

Kembali
Rekomendasi Artikel
December 20, 2022
Spesifikasi Samsung A73 5G: Kelebihan dan Kekurangannya

Samsung Galaxy A73 5G merupakan salah satu smartphone canggih series A Samsung.  Rilisnya ponsel ini...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca
February 16, 2023
Jadi Member Terkaya? Intip 7 Sumber Kekayaan Jennie Blackpink Di Sini!

Mengulik jumlah kekayaan Jennie Blackpink tentu menjadi hal menarik, terutama bagi fans Kpop yang masuk...

Dwi Julianti Dwi Julianti
6 menit membaca
March 7, 2023
17 Menu Buka Puasa yang Segar, Mudah, Praktis, dan Enak!

Setelah menahan dahaga sepanjang hari, kehadiran menu buka puasa yang segar sangat dinantikan. Selain memberikan...

Dwi Julianti Dwi Julianti
8 menit membaca