Laris! 17 Ide Menu Takjil Buka Puasa untuk Jualan di Bulan Ramadan

Laris! 17 Ide Menu Takjil Buka Puasa untuk Jualan di Bulan Ramadan
Dwi Julianti
Dwi Julianti
March 2, 2023
6 menit membaca

Bulan Ramadan bukan hanya menjadi momen untuk meningkatkan ibadah.

Namun, kamu juga bisa menjadikannya kesempatan untuk berjualan hidangan buka puasa.

Yap, ada banyak rekomendasi menu takjil buka puasa untuk jualan yang menarik dan enak.

Apa sajakah itu? Simak daftar selengkapnya di bawah ini, ya!

Menu Takjil Buka Puasa untuk Jualan

Umumnya, menu buka puasa yang banyak diminati adalah hidangan manis dan menyegarkan.

Selain itu, jajanan buka puasa kekinian juga laris di berbagai kalangan sehingga cocok untuk dijadikan ide jualan takjil.

Berikut adalah pilihan takjil yang cocok untuk jualan:

1. Kelapa Muda

Kelapa muda merupakan salah satu takjil buka puasa paling laris di masyarakat Indonesia.

Kelapa muda merupakan salah satu takjil buka puasa paling laris di masyarakat Indonesia.

Kalau tertarik berjualan sajian takjil ini, kamu hanya perlu menyiapkan bahan-bahan lain seperti es dan susu.

Yap, selain enak dan mudah dibuat, es kelapa muda juga cocok untuk dikonsumsi saat berbuka.

Bagaimana, tertarik berjualan es kelapa muda?

2. Aneka Olahan Kurma

Kamu mungkin sudah mengetahui bahwa buah kurma begitu diminati saat bulan Ramadan.

Tidak mengherankan jika aneka olahan kurma adalah makanan yang cocok dijual saat bulan puasa.

Buah kurma juga menjadi sumber energi yang pas dikonsumsi ketika sahur dan berbuka.

3. Bubur Sagu Mutiara

Bubur sagu mutiara memiliki banyak penggemar setia, terutama saat bulan Ramadan.

Resep takjil dari bubur sagu mutiara juga mudah dibuat serta lezat disajikan selama menjalankan ibadah puasa.

Rasanya yang gurih dan manis membuatnya menjadi salah satu resep takjil buka puasa yang pas untuk jualan.

Baca Juga: Minim Modal, 20 Ide Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga!

4. Es Campur

Es campur adalah salah satu pilihan utama seseorang saat mencari takjil atau makanan untuk buka puasa.

Yap, minuman ini sering menjadi pendamping apa pun jenis menu makanan yang tersedia saat berbuka.

Nah, resep es campur juga cenderung mudah, kamu hanya perlu memadukan buah-buahan serta es batu dengan cincau, kental manis, kolang-kaling, dsb.

Oleh karenanya, es buah campur ini banyak peminatnya karena memberikan kesegaran ketika berbuka.

Selain es campur, es blewah juga bisa menjadi alternatif lain yang bisa kamu pertimbangkan untuk berjualan.

5. Cilok Sambal Kacang

Cilok sambal kacang bisa menjadi ide bisnis atau berjualan selama bulan Ramadan.

Sebab, camilan ini cenderung murah meriah dan memiliki banyak penggemar di berbagai kalangan.

Teksturnya yang kenyal dan nikmat juga membuat banyak orang memilih makanan ini untuk menemani momen berbuka.

6. Piscok

Proses pembuatan piscok cenderung mudah dengan bahan yang juga tidak sulit didapatkan.

Piscok sering bersanding dengan gorengan sebagai teman pelengkap berbuka.

Nah, harganya pun terjangkau sehingga kamu tidak membutuhkan modal yang besar untuk mulai berjualan piscok.

7. Sop Buah

Sop buah masih menjadi primadona bagi pemburu takjil.

Yap, ada beragam buah-buahan segar yang bisa kamu pilih untuk menu sop buah ini.

Misalnya, melon, semangka, leci, stroberi, dan masih banyak lagi.

Selain itu, jangan luka masukkan kental manis ke dalam resepnya supaya rasanya lebih nikmat.

8. Kolak Pisang

kolak pisang cocok menjadi pilihan berjualan saat bulan Ramadan.

Setelah berpuasa seharian, menyantap kolak pisang bisa melepaskan dahaga dan mengisi kembali energi yang hilang.

Oleh karena itu, kolak pisang cocok menjadi pilihan berjualan saat bulan Ramadan.

Kolak juga masih menjadi salah satu hidangan favorit saat berbuka, terutama untuk acara bukber.

Cita rasa kolak pisang berasal dari perpaduan air, gula merah, daun pandan, dan santan yang menyelimuti buah pisang.

9. Es Pisang Ijo

Selanjutnya, hidangan ini ijo cocok dijadikan menu berbuka puasa karena sudah memiliki penggemar setia.

Es pisang ijo berasal dari Makassar dan memiliki keunikan tersendiri serta rasa yang lezat nan segar saat disantap.

Dengan begitu, takjil buka puasa yang unik ini selalu dicari setiap tahunnya saat bulan puasa.

10. Nugget Pisang dengan Topping

Nugget pisang dengan topping adalah menu buka puasa kekinian dengan bahan dasar pisang.

Yap, olahan pisang memang memiliki banyak penggemar di seluruh Indonesia.

Takjil buka puasa kekinian ini tentunya cocok kamu jual saat bulan puasa karena termasuk dalam camilan yang banyak diburu oleh pecintanya.

11. Cendol/Dawet Ayu

Cendol dan dawet ayu adalah dua menu yang berbeda.

Sebab, terdapat perbedaan pada bahan pembuatan dari kedua hidangan buka puasa ini.

Cendol terbuat dari tepung beras, sagu aren, dan hunkwe.

Sementara itu, dawet ayu terbuat dari tepung beras dan hunkwe saja, serta tidak jarang berasal dari rebusan tepung beras.

Jangan ragu untuk memilih kedua hidangan ini sebagai ide menu takjil untuk berjualan.

Apalagi karena minuman yang menyegarkan banyak peminatnya selama bulan puasa.

12. Bola Ubi Kopong

Bola ubi kopong merupakan rekomendasi takjil buka puasa yang unik serta direkomendasikan untuk berjualan.

Menu ini sangat cocok untuk berjualan karena proses pembuatannya yang mudah dengan harga murah.

Jika tertarik membuat ini, kamu tidak hanya bisa mengonsumsinya untuk kebutuhan pribadi, tetapi juga menarik untuk dijual selama bulan puasa.

Baca Juga: Siap Cuan? Simak 40+ Ide Peluang Usaha yang Menjanjikan di Tahun 2023

13. Tahu Walik

Tahu walik adalah menu takjil buka puasa kekinian yang banyak diincar untuk menemani agenda buka puasa.

Yap, jajanan buka puasa kekinian ini cocok untuk berjualan.

Nah, bahan untuk membuatnya juga cukup sederhana serta mudah dan bisa dilakukan di rumah.

14. Puding

Selain kolak, menu buka puasa yang banyak diminati lainnya adalah puding.

Varian rasanya pun beragam, misalnya pandan, stroberi, coklat, dan masih banyak lagi.

Sebagai salah satu menu takjil buka, puding menjadi hidangan pelengkap berbuka yang menyegarkan penikmatnya.

Kalau tertarik berjualan, maka puding adalah salah satu hidangan wajib yang perlu kamu pertimbangkan.

15. Martabak Mini

Martabak mini termasuk makanan untuk buka puasa yang biasanya disantap dengan minuman-minuman es yang menyegarkan.

Sesuai namanya, martabak mini memiliki porsi yang pas untuk konsumsi dalam jumlah kecil.

Oleh karena itu, harganya juga terjangkau dan cocok untuk dijual sebagai menu berbuka.

Bahan-bahannya juga tidak sulit dan bisa kamu temukan di toko bahan kue.

16. Mango Sticky Rice

Mango sticky rice merupakan menu buka puasa kekinian yang berasal dari luar negeri.

Mango sticky rice merupakan menu buka puasa kekinian yang berasal dari luar negeri.

Namun, kamu bisa membuatnya dengan bahan khas Indonesia seperti ketan susu.

Yap, kreasikan menu ini dengan aneka buah atau topping yang berpadu dengan ketan.

17. Kolak Biji Salak

Kolak biji adalah salah satu menu takjil puasa yang populer saat bulan puasa.

Rasanya manis sehingga cocok untuk menjadi sumber energi yang hilang saat berpuasa.

Kolak biji salak terbuat dari tepung, tetapi bukan tepung terigu, melainkan sagu.

Nah, kamu cukup tambahkan tepung sagu dan garam sebagai adonan untuk membuat kolak biji salak.

Tertarik membuat menu buka puasa ini?

Baca Juga: Pasti Laku! Ini 20 Ide Makanan yang Laris di Bulan Puasa

Penutup

Demikianlah menu takjil buka puasa untuk jualan yang bisa kamu pilih jika ingin berjualan takjil selama Ramadan.

Apakah kamu sudah menentukan ingin berjualan menu takjil yang mana?

Tulis di kolom komentar, ya!

Tags
Kembali
Rekomendasi Artikel
January 27, 2023
Unik Banget, 10 Nama Lightstick Kpop Idol dan Tempat Membelinya

Lightstick bisa dikatakan sebagai merchandise yang membedakan budaya pop Korea dengan budaya pop lainnya. Sebagai...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca
February 16, 2023
Siap Debut Solo di 2023, Cek Profil & Biodata Jisoo Blackpink Di Sini!

Sejak pertama kali dikenalkan ke publik, Jisoo Blackpink sudah menarik perhatian yang luar biasa lantaran...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca
January 8, 2024
Cocok untuk Surprise, 13 Kado untuk Cowok yang Murah tapi Berkesan

Memberi hadiah untuk cowok seringkali menjadi tradisi wajib untuk moment-moment tertentu contohnya seperti perayaan ulang...

Dwi Julianti Dwi Julianti
5 menit membaca